MILAN, iNews.id – Malam puncak Best FIFA Football Awards 2019 telah berlangsung di Teatro alla Scala, Milan, Italia, Selasa (24/9/2019) dini hari WIB. Acara yang dihadiri sejumlah tokoh sepak bola dunia ini dipandu langsung oleh mantan pemain AC Milan, Ruud Gullit dan Ilaria D’Amico yang tidak lain merupakan istri dari kiper Juventus, Gianluigi Buffon.
Beberapa penghargaan diberikan pada kesempatan ini. Salah satunya gelar pemain terbaik dunia yang berhasil disandang Lionel Messi.
Dalam pemilihan, Messi mengumpulkan 46 poin. Sementara di posisi dua, Virgil Van Dijk mengoleksi 38 poin. Adapun peringkat ketiga dihuni Cristiano Ronaldo dengan torehan 36 poin.
Untuk pemain terbaik wanita, gelar jatuh ke tangan Megan Rapinoe. Sementara pelatih terbaik dinobatkan pada Juergen Klopp dan Jill Ellis.
Berikut daftar pemenang Penghargaan FIFA 2019:
Pemain Terbaik Pria
Lionel Messi – Barcelona (Argentina)
Pemain Terbaik Wanita
Megan Rapinoe – Reign FC (Amerika Serikat)
Pelatih Terbaik Pria
Juergen Klopp – Liverpool (Jerman)
Pelatih Terbaik Wanita
Jill Ellis (Amerika Serikat)
Kiper Terbaik Pria
Alisson Becker – Liverpool (Brasil)
Kiper Terbaik Wanita
Sari van Veenendaal – Arsenal & Atletico Madrid (Belanda)
Puskas Award
Daniel Zsori (Debrecen vs Ferencvaros) Liga Hungaria
FIFA Fan Award
Silvia Grecco (Pertandingan Palmeiras)
FIFA Fair Play
Marcelo Bielsa dan Leeds United
Starting XI Terbaik Pria
Alisson; De Ligt, Ramos, Van Dijk, Marcelo; Modric, De Jong, Hazard; Mbappe, Messi, Ronaldo
Starting XI Terbaik Wanita
Van Veenendaal; Bronze, Renard, O’Hara, Fischer; Henry, Lavelle, Ertz; Morgan, Rapinoe, Marta