BRESCIA, iNews.id – Duel Napoli di kandang Bresia, Stadio Mario Rigamonti, Sabtu (22/2/2020) dini hari WIB, membuka giornata ke-25 Serie A. Masih ada sembilan pertandingan lagi yang bakal dimainkan.
Kemenangan 2-1 Napoli atas Brescia, mengangkat posisi mereka ke peringkat keenam klasemen dengan poin 36, tertinggal 9 angka dari Atalanta yang duduk di urutan keempat.
Namun, posisi itu bisa kembali menjauh. Sebab, Atalanta belum memainkan laga di pekan ini. Mereka akan menjamu Sassuolo, Minggu (23/2/2020) malam WIB.
Di posisi puncak masih ada Juventus dengan poin 57, hanya tertinggal satu angka dari Lazio di urutan kedua. Juve bakal melakoni giornata kali ini dengan meladeni SPAL, Minggu besok.
Sementara Lazio harus sowan ke markas Genoa, Stadio Comunale Luigi Ferraris. Berikut hasil dan jadwal Serie A giornata ke-25: