Jokowi Minta Liga 1 Dihentikan, Buntut Tragedi di Stadion Kanjuruhan

Jonathan Simanjuntak
Presiden Joko Widodo (Jokowi) minta Liga 1 dihentikan sementara. (Foto: YouTube Sekretariat Presiden)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) minta Liga 1 dihentikan sementara. Ini merupakan buntut dari kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (1/10/2022) malam.

Permintaan evaluasi disampaikan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan dan Kapolri Jendera Pol Listyo Sigit Prabowo. Hal ini dalam melakukan pelaksanaan pertandingan sepak bola di Indonesia.

“Saya juga telah perintahkan kepada Menpora, Kapolri dan Ketum PSSI utk melakukan evaluasi menyeluruh pelaksanaan pertandingan sepakbola dan juga prosedur pengamanan penyelenggaraannya,” kata Jokowi dalam keterangannya, Minggu (02/10/2022).

Sementara, Jokowi juga meminta Kapolri untuk mengusut tuntas tragedi memilukan ini. Tak hanya itu, Jokowi juga menegaskan untuk liga 1 Indonesia harus ditunda untuk sementara waktu.

“Khusus kepada Kapolri saya minta melakukan investigasi dan mengusut tuntas kasus ini. Untuk itu saya juga memerintahkan PSSI untuk menghentikan sementara liga 1 sampai evaluasi dan perbaikan prosedur pengamanan dilakukan,” ucapnya.

Sebelumnya, Sebelumnya, Polda Jatim menyebut ada 127 orang yang meninggal dunia akibat kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, tadi malam. Kerusuhan terjadi usai pertandingan antara Arema versus Persebaya berakhir dengan skor 2-3. Pertandingan dimenangkan Persebaya Surabaya.

Sementara, berdasarkan data yang didapat Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), korban tewas bertambah menjadi 153 orang.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Nasional
10 jam lalu

KPU Solo Buka Suara soal Heboh Salinan Ijazah Jokowi Dimusnahkan

Soccer
12 hari lalu

Hasil Arema FC vs Persija Jakarta: Macan Kemayoran Menang Comeback di Kanjuruhan, Diwarnai 2 Kartu Merah

Soccer
12 hari lalu

Striker Persija Eksel Runtukahu Kirim Ancaman Serius untuk Arema FC

Soccer
12 hari lalu

Misi Ambisius Persija Jakarta: Bikin Arema FC Terbelit Kutukan Kandang di Super League 2025-2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal