Kalidou Koulibaly Ditawar Man City, Napoli Katakan Tidak

Fitradian Dimas Kurniawan
Bek Napoli, Kalidou Koulibaly (Foto: The Sun)

NAPOLI, iNews.id – Direktur Napoli Cristiano Giuntoli memastikan pemainnya, Kalidou Koulibaly bakal bertahan. Hal itu sekaligus membuat Manchester City harus berhenti mengejar sang pemain.

Koulibaly memang sempat dikabarkan bakal pindah dari Napoli ke Inggris. Sejauh ini laporan menyebutkan City menjadi klub yang paling gencar ingin merekrut defender tersebut.

Namun, ada hal yang membuat kepindahan Koulibaly terganjal. Manajemen City kesulitan memenuhi harga yang diminta Napoli sebesar 75 juta euro (Rp1,3 triliun).

Karena tim seperti City saja kesulitan untuk mendapatkan Koulibaly, Giuntoli pun merasa akan lebih baik jika pemainnya bertahan. Apalagi mereka masih membutuhkan jasa Koulibaly.

“Koulibaly akan bertahan. Kami semua bahagia dan begitu juga dengannya. Saya yakin dia akan bertahan,” kata Gointoli dikutip Football Italia, Senin (28/9/2020).

Nama bek berusia 29 tahun itu memang secara konsisten dikaitkan dengan kepindahan ke Premier League dalam beberapa tahun terakhir. Selain itu, Paris Saint-Germain juga diketahui memantau situasi Koulibaly.

Padahal, saat ini City begitu membutuhkan sosok bek yang tangguh. Tetapi, hingga saat ini mereka belum juga mampu mendapatkan bek ideal yang diimpikan Pep Guardiola.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Koulibaly Nyaris Gabung Manchester United, Tapi Dihalangi Ancelotti

Soccer
2 hari lalu

Hasil Drawing Perempat Final Carabao Cup 2025-2026: Derby London Tersaji

Soccer
3 hari lalu

Hasil Liga Italia: Napoli Menang Tipis di Markas Lecce, AC Milan Imbangi Atalanta

Soccer
4 hari lalu

Kevin De Bruyne Cedera Parah, Napoli Kehilangan Bintang hingga Februari 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal