Kebobolan pada Menit Akhir, Chelsea Tumbang di Markas West Ham

Reynaldi Hermawan
Chelsea kalah 2-3 dari West Ham United (Foto: Premier League)

LONDON, iNews.idChelsea gagal balas dendam atas West Ham United. Di matchday 32 Premier League, Kamis (2/7/2020) dini hari WIB, Chelsea menyerah 2-3.

Pada bentrokan sebelumnya, The Blues juga dipaksa menelan kekalahan. Menjamu West Ham di Stamford Bridge Stadium 30 November 2019 lalu, Chelsea keok 0-1.

Misi balas dendam Chelsea sempat merepotkan tuan rumah sejak awal pertandingan. Di menit 10, Willian nyaris merobek gawang kawalan Lukasz Fabianski. Begitupun yang terjadi di menit 20. Chelsea nyaris memimpin lewat tendangan Christian Pulisic.

West Ham yang ditekan sejak awal justru mampu menyarangkan gol di menit 33. Tapi wasit menganulirnya sebab Michail Antonio sudah berada dalam posisi offside.

Di menit 40, Chelsea mendapat hadiah penalti. Wasit menunjuk titik putih karena Issa Diop melanggar Pulisic dalam kotak terlarang. Willian yang maju sebagai eksekutor sukses mengubah skor jadi 1-0.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
16 jam lalu

Arne Slot Blak-blakan usai Liverpool Dibantai Man City: Mereka Lebih Baik Segalanya!

Soccer
17 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Bantai Liverpool, Man City Tempel Arsenal di Puncak

Soccer
17 jam lalu

Man City Hancurkan Liverpool 3-0, Pep Guardiola Rayakan Laga Ke-1.000 dengan Optimisme

Soccer
2 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Pesta Gol, Arsenal Ditahan Sunderland

Soccer
2 hari lalu

Gol Matthijs de Ligt di Injury Time Selamatkan MU dari Kekalahan di Kandang Tottenham

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal