Kian Bugar, Novri Setiawan Ingin Tampil Maksimal Lawan Ceres-Negros

Haryo Jati Waseso
Pemain Persija Jakarta Novri Setiawan. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Pemain Persija Jakarta Novri Setiawan mengaku dirinya semakin bugar untuk bermain. Winger berusia 25 tahun itu menegaskan ingin tampil habis-habisan ketika timnya bertemu klub Filipina Ceres-Negros di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada laga Grup G Piala AFC, Selasa (22/4/2019).

Novri sebelumnya memang absen pada beberapa laga Persija di Piala AFC, Piala Presiden. Cedera yang menderanya saat membela tim nasional Indonesia menjadi penyebab dia tidak bermain.

Setelah melakoni perawatan keadaan mantan pemain Bhayangkara FC itu pun semakin membaik. Dia pun merasa sudah bugar dan siap untuk membela Macan Kemayoran ketika menghadapi Ceres.

“Saya sudah absen tiga minggu buat istirahat. Dua pertandingan saya tak bermain. Sekarang, Alhamdulillah kondisi sudah mulai membaik, Mudah-mudahan besok saya bisa main maksimal dan membantu tim,” katanya di laman resmi klub.

Novri pun menegaskan kemenangan menjadi keharusan bagi timnya, mengingat Persija masih tertahan di posisi ketiga klasemen sementara Grup G dengan poin 4. Apalagi, pada pertemuan pertama di Bacolod, Persija takluk dengan skor tipis 0-1.

Dia pun menegaskan bermain di kandang sendiri akan menambah motivasi timnya untuk menang. Selain itu, dukungan The Jakmania juga akan memberikan tekanan bagi kubu lawan.

“Yang terpenting buat pemain adalah besok kita main maksimal, dan bagus apalagi kita main di kandang. Mudah-mudahan kita bisa menang,” ujar pemain yang sempat membela tim SAD Uruguay tersebut.

Editor : Haryo Jati Waseso
Artikel Terkait
Soccer
19 menit lalu

Bojan Hodak Akui Persija Lebih Mengerikan, Persib Pasang Ancang-Ancang

Soccer
19 jam lalu

Gelandang Persib Luciano Guaycochea Kirim Peringatan Keras untuk Persija

Soccer
20 jam lalu

Beckham Putra Kirim Sinyal Keras Jelang Duel Klasik Persib vs Persija

Soccer
1 hari lalu

Persib vs Persija Dipimpin Wasit Elite Asia, Ko Hyung-jin Siap Kawal Panasnya El Clasico Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal