Kisah Hidup David Beckham Bakal Diangkat ke Serial Televisi

Fitradian Dimas Kurniawan
Eks kapten Timnas Inggris, David Beckham (Foto: AS)

MIAMI, iNews.id - Sosok David Beckham kerap mencuri perhatian. Tak hanya pecinta sepak bola, eks pemain Manchester United (MU) itu juga dikenal luas oleh berbagai kalangan.

Sepak terjang Beckham di luar lapangan selalu menjadi bahan pemberitaan media. Tak cuma dia seorang, keluarganya juga sering disorot kamera.

Melihat ketenaran sang megabintang, Netflix berencana membuatkan serial dokumenter tentang kehidupan Beckham. Menurut laporan The Sun, Jumat (30/10/2020) berbagai aktivitas akan ditayangkan termasuk keterlibatannya dalam tim Major League Soccer (MLS) Inter Miami FC.

Setelah memutuskan pensiun, Beckham memang aktif sebagai pengusaha. Dia akhirnya mengakuisisi saham Inter Miami pada 5 Februari 2014 lalu.

Tak cuma kisah menyenangkan, berbagai cerita sedih, buruk, dan mengecewakan bakal diceritakan langsung oleh ayah empat anak ini. Salah satunya saat Beckham dihukum kartu merah pada Piala Dunia 1998 lalu.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
14 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Spanyol: Lewandowski Hattrick! Barcelona Libas Celta Vigo dan Dekati Real Madrid

Soccer
2 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia: AC Milan Ditahan Parma, Juventus Gagal Rajai Derby Turin

Soccer
2 hari lalu

Gol Matthijs de Ligt di Injury Time Selamatkan MU dari Kekalahan di Kandang Tottenham

Soccer
3 hari lalu

Christian Pulisic Beri Kabar Baik untuk Fans AC Milan jelang Lawan Parma

Soccer
4 hari lalu

Sial Banget! Pelatih yang Disebut The Next Alex Ferguson Kini Menganggur 11 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal