Kondisi Terkini Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Bulgaria di Laga Uji Coba

Bagusthira Evan Pratama
Timnas Indonesia U-19 sedang jalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia (Foto: PSSI)

SVETI MARTIN NA MAURI, iNews.id - Timnas Indonesia U-19 terus berlatih keras jelang hadapi rangkaian pertandingan uji coba di Kroasia. Terdekat, skuat asuhan Shin Tae-yong bakal bertanding melawan Bulgaria di Stadion Igraliste NK Polet, Sabtu (5/9/2020).

Berbeda dari hari-hari sebelumnya, kali ini Shin memberikan menu yang 'menyiksa' untuk Witan Sulaeman dan kawan-kawan. Itu ditujukan agar mereka siap secara fisik dan mental menghadapi tim kuat sekelas Bulgaria.

"Saat ini kami sedang menjalani latihan dengan intensitas yang tinggi dan menu fisik yang sangat keras. Besok akan menjadi pertandingan yang tidak mudah bagi kami. Namun kami harus membentuk mental dan intinya tim ini masih berproses," kata Shin dalam rilis PSSI, Jumat (4/9/2020).

"Bulgaria secara postur, tubuhnya besar dan tinggi. Secara fisik juga staminanya bagus. Intinya pertandingan besok tidak mudah bagi kami. Namun memang, kami TC ke Eropa untuk mencari pengalaman dan melihat perkembangan tim," tuturnya.

Selain Bulgaria, Timnas U-19 juga dijadwalkan menghadapi Kroasia dan Arab Saudi. Pertandingan akan digelar pada Selasa (8/9/2020) dan Jumat (11/9/2020).

Tak cuma itu. Rencananya, Timnas U-19 juga dipertemukan dengan Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb. Namun belum diketahui kapan laga tersebut bakal dimainkan.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Komentar Mengejutkan Heimir Hallgrimsson Soal Isu Latih Timnas Indonesia

Soccer
15 jam lalu

54 Pemain Muda Terpilih Ikuti Future Stars Camp 2025, Tiket Menuju Spanyol Jadi Taruhan!

Soccer
16 jam lalu

Timur Kapadze Resmi Jadi Kandidat Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
20 jam lalu

Shin Tae-yong Puji Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-17 Tersingkir dari Piala Dunia U-17 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal