Marc Klok Bangga Timnas Indonesia Lolos Perempat Final Piala Asia U-23: Itulah Style Shin Tae-yong!

M. Ghani
Gelandang Persib Bandung, Marc Klok. (Foto: Persib)

BANDUNG, iNews.id- Gelandang Persib, Marc Klok bangga lihat Timnas Indonesia lolos perempat final Piala Asia U-23 2024. Menurutnya, Marselino Ferdinan cs menampilkan style khas dari Shin Tae-yong.

Indonesia lolos usai melibas Yordania 4-1 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Minggu (21/4/2024) malam. Klok menyebut Timnas Indonesia U-23 menampilkan gaya khas permainan Shin Tae-yong.

“Saya lihat pertandingan, saya lihat gol dan sangat baik. Mereka main possession, mereka dapat peluang dan saya lihat style permainan Shin Tae-yong ada di permainan,” kata Marc Klok di Stadion Sidolig, Bandung, Senin (22/4/2024).

Gelandang bernomor punggung 23 ini memastikan pencapaian timnas Indonesia U-23 ini sangat baik. Dia yakin Indonesia akan menjadi gemilang dalam 10-15 tahun ke depan.

“Generasi ini lebih penting untuk masa depan sepak bola Indonesia dan tentu saja kami harus melihat itu dalam lima tahun ke depan. Saya senang akan perkembangannya,”

“Sekali lagi, Indonesia menunjukkan berada di peta persaingan dan saya rasa kini semua negara di Asia sudah lebih mewaspadai Indonesia dari sebelumnya. Saya rasa mereka bisa terus melanjutkan pencapaian untuk lolos ke semifinal dan final, atau bahkan untuk menjuarainya. Tapi untuk sekarang, saya sudah senang dengan hasilnya,” tegasnya.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
11 jam lalu

Erick Thohir Ungkap Langkah Nyata PSSI Menuju Piala Dunia 2030

Soccer
15 jam lalu

Kevin Diks Beraksi! Ini Jadwal Monchengladbach Vs FC Koln Live di RCTI

Soccer
18 jam lalu

Uji Coba Timnas Indonesia U-22 di FIFA Matchday November Tak Masuk Hitungan Ranking FIFA

Soccer
20 jam lalu

Ole Romeny Comeback! Striker Timnas Indonesia Akhirnya Kembali Merumput Bareng Oxford United

Soccer
24 jam lalu

Marc Klok Tabuh Genderang Perang jelang Persib Bandung Lawan Selangor FC di ACL 2

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal