Merasa Semakin Kuat, Ini Rahasia Chris Smalling

Haryo Jati Waseso
Bek Manchester United Chris Smalling. (Foto: PAUL ELLIS/AFP)

MANCHESTER, iNews.id - Bek Manchester United Chris Smalling mengaku dirinya kini semakin kuat dan bugar. Pemain berusia 29 tahun itu mengungkapkan rahasianya adalah menjalani diet vegan, atau berhenti memakan daging merah, ikan, telur dan produk-produk susu.

Setelah melakukannya, Smalling pun mengaku mendapat keuntungan dari itu. Mantan pemain Fulham tersebut merasa cedera yang kerap menghantuinya kini tak lagi menjadi sebuah masalah.

“Kami melakukan tes pada hamstring saya dan ternyata telah meningkat 35 persen dari tes terakhir. Pada saat (latihan) bersepeda kekuatan saya meningkat. Secara konsisten semakin kuat dan meraih hasil yang lebih baik,” ujrnya kepada Sky Sports.

Smalling kembali masuk daftar pemain utama MU ketika timnya mengalahkan Fulham 3-0 di Craven Cottage, Sabtu (9/2/2019) malam, setelah sebelumnya mengalami cedera kaki semasa sepakan. Dia pun mengakui setelah tak lagi mengonsumsi produk hewani, proses pemulihannya berjalan lebih cepat.  

“Bahkan sebelum saya menjadi vegan, setelah tak lagi mengonsumsi daging merah, tendinitis saya dan pemulihan seusai pertandingan menjadi lebih cepat. Saya memang memiliki beberapa gejala, namun setelah menjadi vegan saya tak lagi merasakannya,” katanya.

“Hari kedua seusai laga, saya selalu merasa lelah. Tetapi, kini level kelelahan tersebut menurun dan saya merasa pulih lebih cepat. Bahkan kulit saya kini juga berdampak. Saya merasakan keuntungan secara fisik dari itu,” tutur Smalling.

Editor : Haryo Jati Waseso
Artikel Terkait
Soccer
22 menit lalu

Ruben Amorim Murka usai MU Dipermalukan 10 Pemain Everton di Old Trafford

Soccer
6 jam lalu

Hasil Liga Inggris: 10 Pemain Everton Permalukan Manchester United di Old Trafford

Soccer
8 hari lalu

Sir Alex Ferguson Angkat Topi untuk Satu Pemain Baru Man United, Siapa?

Soccer
17 hari lalu

Gol Matthijs de Ligt di Injury Time Selamatkan MU dari Kekalahan di Kandang Tottenham

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal