Motta Kenang Gol ke Gawang AC Milan yang Diperkuat Kaka dan Robinho

Abdul Haris
Bek kanan Persija Jakarta, Marco Motta. (Foto: Persija)

JAKARTA, iNews.id – Bek kanan Persija Jakarta Marco Motta mengenang momen indahnya saat membela Genoa kontra AC Milan pada Serie A 2013/2014. Pada laga yang digelar di Stadio Luigi Feraris itu, dia tampil memesona dan mampu mencetak satu gol.

Gol Motta itu dicetaknya pada babak kedua, dan membuka harapan Genoa yang sedang tertinggal dua gol. Dia memaksimalkan umpan sepak pojok untuk melepaskan tendangan voli yang tak bisa dijangkau Christian Abiatti, kiper Milan saat itu.

Setelah gol itu, Genoa yang diperkuat Alberto Gilardino tampil menggila dan nyaris menyamakan kedudukan. Sayang, hingga peluit akhir tak ada gol tambahan, dan Genoa harus kandas 1-2 dari Milan yang diperkuat bintang Brasil Ricardo Kaka, dan Robinho.

Meski kalah, Motta tetap menganggap laga itu jadi momen yang sulit dilupakannya. Menurutnya, itulah salah satu aksi terbaiknya sepanjang karier.  

“Saya merasa sangat senang dengan momen indah tersebut. Sayangnya kami kalah 1-2. Sebenarnya kami bisa menyamakan kedudukan namun Mexes (bek AC milan) tampil sangat baik,” tutur Motta di situs resmi Persija.

Kini, fullback 33 tahun itu diharapkan bisa menebarkan sentuhan magisnya untuk Persija. Akselerasinya dari sayap kanan diharapkan mampu memberi pelayanan dan umpan-umpan yang memanjakan Marco Simic di posisi targetman.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
9 jam lalu

Pesan Pelatih Persija kepada Rizky Ridho dan Jordi Amat usai Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Soccer
1 hari lalu

Juventus Justru Krisis Gelandang Jelang Bursa Transfer Januari 2026

Soccer
1 hari lalu

Juventus Dapat Kabar Baik Jelang Duel Kontra Como

Soccer
2 hari lalu

AC Milan Catat Laba Tertinggi dalam Sejarah Klub, Pendapatan Tembus Rp9,49 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal