Napoli Rugi Jual Victor Osimhen ke Galatasaray, Begini Faktanya

Abdul Haris
Striker Galatasaray, Victor Osimhen. (Foto: Football Italia)

MILAN, iNews.id – Napoli ternyata mengalami kerugian saat menjual Victor Osimhen ke Galatasaray. Hal itu diungkap mediator transfer, George Gardi, yang mengungkap fakta mengejutkan di balik penjualan sang pemain, termasuk bagaimana klausul pelepasan striker Nigeria itu turun drastis dari lebih 100 juta euro menjadi hanya 75 juta euro (Rp1,45 triliun). 

Mediator transfer tersebut memastikan bahwa keputusan Napoli justru membuat mereka kehilangan nilai besar ketika pasar berubah dalam hitungan bulan.

Napoli awalnya menargetkan penjualan Osimhen ke klub Premier League atau Saudi Pro League, tetapi tak ada tawaran yang sesuai dengan harga yang mereka inginkan. Situasi itu membuat mereka terjebak dengan pemain yang sudah tidak bahagia, sehingga opsi yang tersisa hanyalah memanfaatkan jendela transfer Turki yang masih terbuka.

Dalam kondisi tersebut, Gardi menghubungi Galatasaray dan menawarkan Osimhen. Namun respons awal justru penuh keraguan. 

“Pada akhir pasar musim panas kemarin, saya menelepon pelatih dan klub untuk mengajukan pemain ini, dan mereka pikir itu lelucon,” ujarnya, dikutip dari Football Italia, Kamis (20/11/2025). 

Banyak pihak tidak percaya bahwa striker kelas dunia berusia 26 tahun akan memilih klub Turki. Saat itu, Osimhen baru meneken kontrak baru dengan Napoli, disertai klausul pelepasan sekitar 110 juta euro (Rp2,12 triliun). Namun karena tidak ada klub yang menyanggupi angka tersebut, Gardi memilih langkah agresif. 

“Saya menurunkan klausul pelepasan dari Napoli, yang lebih dari 100 juta euro, ke 75 juta euro. Saya meyakinkan Victor untuk memperpanjang kontrak satu tahun lagi, dan membuka jalan ke peminjaman,” kata dia.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

AS Roma Selangkah Lagi Sambut Rekrutan Pertama Januari, Posisinya Striker

Soccer
1 hari lalu

Chivu Peringatkan Inter dan Napoli, Scudetto Tak Akan Ditentukan Lebih Awal

Soccer
2 hari lalu

Penyebab Antonio Conte Mengamuk hingga Diganjar Kartu Merah saat Inter Milan vs Napoli

Soccer
2 hari lalu

Misi Peremajaan Lini Belakang, Inter Milan Incar Bek Andalan Fulham

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal