Pelatih China U-16: Pemain Muda Indonesia Punya Masa Depan Cerah

Reynaldi Hermawan
Selebrasi Timnas Indonesia U-16 usai menahan imbang China U-16 dengan skor 0-0. (Foto: Antara/Galih Pradipta)

JAKARTA, iNews.id – Pelatih Timnas China U-16, Antonio Puche menyanjung permainan Timnas Indonesia U-16. Hal ini diungkapkan usai kedua tim bermain imbang 0-0 di matchday terakhir Grup G babak kualifikasi Piala Asia U-16 2020, Minggu (22/9/2019) malam.

Tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, China kerepotan dengan permainan cepat Garuda Asia. Gawang mereka juga hampir jebol di babak pertama. Beruntung tendangan Ahmad Athallah hanya membentur tiang gawang.

Usai pertandingan, Puche berpendapat Indonesia punya masa depan cerah di dunia sepak bola. Sebab sebelum mengimbangi China, Indonesia menang telak 4-0 atas Filipina, 15-1 atas Kepulauan Mariana Utara, dan 8-0 atas Brunei Darussalam.

“Saya tidak bisa memuji pemain mereka per individu. Tapi secara tim, mereka sangat bagus. Dari seluruh pertandingan yang sudah dijalani, mereka sangat bagus,” ucapnya.

“Tidak mudah bisa menjaringkan banyak gol ke Filipina, Brunei, atau Mariana Utara. Tetapi mereka bisa melakukan itu dengan baik. Jika mereka bisa konsisten bermain seperti ini, masa depan Indonesia bagus,” tuturnya.

Namun sayang, Indonesia tak bisa memuncaki klasemen Grup G di babak kualifikasi ini. Tim asuhan Bima Sakti ada di posisi dua dengan raihan 10 angka. Nilai mereka setara dengan China, hanya saja Indonesia kalah dalam catatan selisih gol.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
1 tahun lalu

Profil dan Biodata Evandra Florasta, Jantung Permainan Timnas Indonesia U-17

Soccer
1 tahun lalu

Persija Berduka, Muhammad Yusuf Pelatih yang Orbitkan Zahaby Gholy Meninggal Dunia

Soccer
1 tahun lalu

Ada Pemain Titipan di Timnas Indonesia U-16? Nova Arianto Bilang Begini

Soccer
1 tahun lalu

Daftar 35 Pemain Timnas Indonesia U-17 untuk TC di Bali

Soccer
1 tahun lalu

Pilih Timnas Indonesia U-16, Matthew Baker Resmi Tolak TC Australia U-17

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal