Pelatih Thailand Minta Maaf usai Kalah Menyakitkan dari Malaysia: Semua Tanggung Jawab Saya

Ibnu Hariyanto
Kekalahan Timnas Thailand atas Malaysia di semifinal Kings Cup 2022 membuat sang pelatih, Alexandre Polking terpukul. (Foto: AFF)

CHIANG MAI, iNews.id- Kekalahan Timnas Thailand atas Malaysia di semifinal Kings Cup 2022 membuat sang pelatih, Alexandre Polking terpukul. Polking meminta maaf kepada rakyat Thailand atas kekalahan itu.

Thailand sejatinya bermain sengit dengan Malaysia di laga yang berlangsung di 700th Anniversary Stadium, Kamis (22/9/2022). Namun Malaysia bisa mencuri angka lebih dulu.

Gol Malaysia tercipta di menit 32 lewat gol Lawrence Corbin-Ong. Thailand terus mencoba menyamakan kedudukan. 

Chanathip Songkrasin cs akhirnya menyamakan kedudukan menit akhir babak kedua. Aktornya ialah Pansa Hemviboon.

Skor 1-1 itu membuat laga harus dilanjut dengan adu penalti. Sayang Thailand kalah adu penalti 3-5 dari Thailand.

Kekalahan ini menjadi catatan buruk Thailand di Kings Cup. Thailand dua kali disingkirkan tim ASEAN di semifinal setelah pada edisi 2019 dihajar Vietnam.

Polking pun merasa kekalahan ini merupakan tanggung jawabnya. Dia pun meminta maaf kepada fans Thailand.

"Saya minta maaf kepada semua fans. Kami bermain di rumah dengan suporter memberi dukungan selama 90 menit hingga adu penalti," kata Polking dikutip Siam Sport, Jumat (23/9/2022).

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Health
20 jam lalu

BPOM Tegaskan Inhaler Hong Thai Formula 2 Produk Ilegal!

Internasional
7 hari lalu

Viral, Gedung Petronas Tower 3 Kuala Lumpur Terbakar

Health
9 hari lalu

Virus Influenza A Menggila di Malaysia, Sekolah Ditutup Sementara!

Health
10 hari lalu

Bahaya Menghirup Inhaler Hong Thai Formula 2 yang Terkontaminasi Bakteri

Health
10 hari lalu

Inhaler Hong Thai Formula 2 Tidak Aman, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal