PSG Tak Beri Kepastian, Mauro Icardi Siap Ditampung Real Madrid

Fitradian Dimas Kurniawan
Striker PSG, Mauro Icardi (Foto: PSG Talk)

MADRID, iNews.id - Real Madrid dikaitkan dengan striker Paris Saint-Germain (PSG) Mauro Icardi. Menurut El Mundo Deportivo, Madrid ingin mendatangkan sang pemain di musim panas 2020 mendatang.

Saat ini Icardi belum mendapat kontrak permanen dari PSG. Dia datang pada Agustus 2019 lalu dengan status pinjaman dari Inter Milan.

Icardi sulit pulang ke Inter sebab pelatih mereka, Antonio Conte sudah memiliki duet maut Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez. Conte bahkan sudah mencoret nama Icardi dari skuat Nerazzurri di awal musim 2019/2020.

PSG sendiri belum memberikan kepastian terkait nasib Icardi. Padahal penyerang berusia 27 tahun itu sudah tampil cukup baik dengan menorehkan 20 gol dari 31 penampilannya di semua pertandingan musim ini.

Sayang, Icardi belum bisa mengunci tempat di starting XI PSG layaknya Neymar Jr dan Kylian Mbappe. Sebab dia harus bersaing dengan striker Les Parisiens lainnya seperti Edinson Cavani dan Eric Choupo-Moting.

Madrid sendiri membutuhkan penyerang baru untuk menggantikan Karim Benzema yang performanya dinilai sudah menurun. Sementara penyerang Madrid lainnya, Luka Jovic yang baru direkrut dari Eintracht Frankfurt belum bisa tampil secara memuaskan.

Untuk meminangnya, Madrid harus mengeluarkan uang minimal 70 juta euro atau sekitar Rp1,17 triliun. Mereka juga harus gerak cepat sebab kabarnya Icardi diincar oleh Juventus.

Editor : Bagusthira Evan Pratama
Artikel Terkait
Soccer
17 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Spanyol: Lewandowski Hattrick! Barcelona Libas Celta Vigo dan Dekati Real Madrid

Soccer
18 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Italia: Inter Milan Bungkam Lazio, AS Roma Hajar Udinese

Soccer
5 hari lalu

Sejarah Baru AC Milan dan Inter: San Siro Resmi Dibeli dan Akan Disulap Jadi Ikon Baru Dunia

Soccer
5 hari lalu

Real Madrid Tumbang di Anfield, Ini 3 Fakta Kekalahan dari Liverpool

Soccer
5 hari lalu

Juventus Siap Mengguncang Bursa Transfer Januari Setelah Kedatangan Spalletti: Siapa Target Utamanya?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal