PSSI Sebut Bakal Ada Inovasi Baru di Liga 1 2024-2025, Apa Itu?

Cikal Bintang Raissatria
Liga 1 resmi dimulai. Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Zainudin Amali membuka kompetisi dengan tendangan seremonial. (Foto: Cikal Bintang)

BANDUNG, iNews.id- Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Zainudin Amali memberi sinyal akan ada inovasi baru di Liga 1 2024-2025. Amali mengatakan inovasi ini akan dilakukan secara bertahap. 

Kompetisi Liga 1 2024-2025 sudah resmi dimulai pada Jumat (9/8/2024). Pertandingan pembuka mempertemukan Persib Bandung versus PSBS Biak Numfor di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat.

Laga ini dimenangkan oleh Persib Bandung dengan skor telak 4-1. Dalam laga ini, teknologi Video Assistant Referee (VAR) sudah dipergunakan. Ini merupakan salah satu teknologi baru yang digunakan di Liga Indonesia. 

Amali menyatakan akan ada inovasi-inovasi lainnya di kompetisi Liga 1 2024-2025. Menurutnya, inovasi ini akan dilakukan secara bertahap selaras dengan proses transformasi sepak bola Indonesia. 

"Kalau ketua (Ketua Umum PSSI, Erick Thohir) sudah melakukan perubahan, salah satunya VAR dan kemungkinan akan ada inovasi lainnya," kata Amali kepada awak media di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8/2024).

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
21 jam lalu

FIFA Sanksi Indonesia, Thom Haye dan Shayne Pattynama Kena Skors 4 Laga

Soccer
1 hari lalu

Timnas Indonesia U-17 Dibantai Brasil 0-4, Begini Reaksi Erick Thohir

Soccer
4 hari lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
5 hari lalu

Timnas Indonesia U-17 Bakal Gunakan Sistem Kartu VAR di Piala Dunia U-17 2025

Soccer
5 hari lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal