Resmi! Wout Weghorst dan Marcel Sabitzer Dilepas Man United

Andika Rachmansyah
Wout Weghorst dan Marcel Sabitzer dilepas Manchester United.

MANCHESTER, iNews.id –  Wout Weghorst dan Marcel Sabitzer dilepas Manchester United. Mereka dipulangkan ke klub masing-masing setelah masa peminjaman selesai.

Sabitzer dikembalikan ke Bayern Munchen. Sedangkan Weghorst ke Burnley. Hal tersebut diungkapkan kubu The Red Devils melalui situs resminya.

“Marcel Sabitzer dan Wout Weghorst masing-masing akan kembali ke Bayern Munchen dan Burnley” tulis Man United dalam situs resminya, Sabtu (1/7/2023).

Man United menyampaikan rasa terima kasih kepada Sabitzer dan Weghorst. Kedua pemain ini memiliki andil yang cukup besar dalam membawa Setan Merah finis posisi tiga di Liga Inggris musim lalu dan menjuarai Piala Liga Inggris.

“Keduanya memberikan kontribusi besar untuk kesuksesan Piala Carabao kami dan merebut tempat di tiga besar Liga Premier,” sambung tulisan tersebut.

Performa Sabitzer dan Weghorst bersama Man United bisa dibilang cukup ciamik walaupun hanya bermain selama setengah musim saja.

Sabitzer mengemas tiga gol dan satu assist dari 18 penampilannya bersama Man United di semua kompetisi. Sementara Weghorst mengoleksi dua gol dan tiga assist dari 31 pertandingan di semua ajang.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

MU Terbang ke Spanyol Intip Striker 121 Gol dan Si Anak Hilang

Soccer
3 hari lalu

Menang di Laga Debut MU, Carrick Langsung Bidik Gelandang Mahal Premier League

Soccer
4 hari lalu

Kata-Kata Sakti Michael Carrick di Ruang Ganti yang Bikin MU Sukses Hancurkan Man City

Soccer
5 hari lalu

Hasil MU vs Man City: Debut Manis Carrick, Setan Merah Bungkam The Citizens

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal