Sofia Kenin Juara Australia Terbuka 2020 usai Libas Garbine Muguruza

Reynaldi Hermawan
Petenis AS Sofia Kenin menjadi juara Australia Terbuka 2020 usai mengalahkan Garbine Muguruza (Spanyol) 4-6, 6-2 dan 6-2 di Melbourne Park, Sabtu (1/2/2020) sore. (Foto: AFP)

MELBOURNE, iNews.id – Petenis Amerika Serikat (AS) Sofia Kenin menjadi juara Australia Terbuka 2020. Hasil positif itu didapat usai dirinya menang 4-6, 6-2 dan 6-2 atas Garbine Muguruza (Spanyol) pada partai final di Melbourne Park, Sabtu (1/2/2020) sore.

Kenin sempat kewalahan menghadapi permainan cepat Muguruza dan tumbang pada set pertama. Tapi wanita kelahiran Moskow, Rusia itu bangkit di dua set berikutnya untuk mengunci gelar Grand Slam pertama sepanjang kariernya.

Petenis berusia 21 tahun itu mengaku sangat bangga bisa meraih prestasi tersebut. Kenin sebelumnya tidak diperhitungkan bakal jadi juara. Dia tercatat belum pernah melewati babak ketiga di tiap turnamen, apalagi memenangkan kejuaraan level tur.

Tapi takdir berkata lain. Permainan apiknya membuat rekan senegaranya si anak ajaib Coco Gauff tumbang di putaran keempat. Kemudian wakil tuan rumah Ashleigh Barty juga dikalahkannya di semifinal.

“Orang-orang tidak terlalu memperhatikan saya di masa lalu, jadi harus membuktikan diri dengan membuat sebuah prestasi. Senang rasanya bisa melakukan itu,” kata Kenin dikutip ATP.

“Mimpi saya akhirnya jadi kenyataan. Saya tidak bisa mendeskripsikan perasaan ini. Saya sangat bersyukur bisa berada di posisi ini,” ujarnya.

Kenin kini tercatat sebagai juara Australia Terbuka termuda sejak 2008. Sebelumnya atlet cantik Rusia Maria Sharapova memenangkan turnamen di Negeri Kanguru itu pada usia 20 tahun.

Editor : Haryo Jati Waseso
Artikel Terkait
All Sport
2 bulan lalu

Adu Statistik Janice Tjen vs Emma Raducanu di US Open 2025, Duel Sejarah untuk Indonesia

All Sport
2 bulan lalu

Jadwal Lengkap US Open 2025: Pertarungan Petenis Dunia Bisa Disaksikan di Vision+

All Sport
2 bulan lalu

Janice Tjen Ungkap Peran Aldila Sutjiadi di Balik Sukses US Open 2025

All Sport
2 bulan lalu

Komentar Berkelas Janice Tjen usai Dipastikan Bentrok Emma Raducanu di US Open 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal