Tottenham Vs Bayern Muenchen, Ini Statistik Menarik Duel Kedua Tim

Fitradian Dimas Kurniawan
Tottenham Hotspur akan meladeni Bayern Muenchen pada matchday kedua Grup B Liga Champions di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (2/10/2019) dini hari WIB. (Foto: YouTube)

LONDON, iNews.id – Tottenham Hotspur akan menjamu Bayern Muenchen pada matchday kedua Grup B Liga Champions di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (2/10/2019) dini hari WIB.

Saat ini, performa Tottenham belum stabil. Tim besutan Mauricio Pochettino itu baru tiga kali menang dari sembilan pertandingan di berbagai ajang. Parahnya lagi, satu kekalahan didapat pada ajang Piala Liga Inggris yakni ketika dikalahkan Klub League Two Colchester United lewat adu penalti 3-4 setelah bermain imbang 0-0 di waktu normal.  
 
Meski demikian, The Lilywhites tak pernah kalah ketika menjamu Bayern Muenchen di kandangnya. Namun, Die Rotten mampu menaklukkan Totttenham ketika klub asal London Utara itu berkunjung ke Munich. 
 
Namun, bukan hanya itu statistik menarik jelang duel tersebut. Berikut ulasan selengkapnya: 
 
23 – Tottenham Hotspur mampu mencetak gol pada 23 pertandingan dari 25 yang mereka lakoni pada fase grup Liga Champions. Mereka hanya gagal menjebol gawang klub Jerman Bayer Leverkusen pada musim 2016/2017 silam. 
 
9 – Bayern tak terkalahkan pada sembilan laga tandang terakhir di Liga Champions. Enam pertandingan di antaranya mereka bisa menangkan.

8 – Tottenham Hotspur sukses memenangkan delapan dari 11 pertandingan kandang Liga Champions. Selain itu, The Lilywhites mampu menjaga clean sheet pada tiga dari empat pertandingan kandang terakhir. 
 
– Tim asuhan Mauricio Pochettino itu terbilang tangguh ketika menghadapi tim Jerman. Mereka tercatat berhasil memenangkan empat laga terakhir melawan klub Jerman. 
 
1 – Bayern hanya bisa meraih satu kemeangan dari lima laga terakhir melawan klub Inggris. Mereka terakhir kali mengalahkan Arsenal pada 2016/2017 silam.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

Oxford United Datangkan Striker Tottenham! Ole Romeny Jadi Penghangat Bangku Cadangan?

Soccer
7 hari lalu

Kylian Mbappe Cedera Lutut, Real Madrid Kehilangan sang Bomber Tiga Pekan

Soccer
15 hari lalu

Sensasional! PSG Siapkan Kontrak Seumur Hidup untuk Luis Enrique Usai Ukir Sejarah Liga Champions

Soccer
15 hari lalu

Alexander Isak Patah Kaki, Liverpool Krisis Lini Depan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal