Viral Thom Haye Murka Tolak Jabat Tangan Pemain Lebanon

Reynaldi Hermawan
Viral Thom Haye Murka Tolak Jabat Tangan Pemain Lebanon (Foto: IG @thomhaye)

SURABAYA, iNews.id – Gelandang Timnas Indonesia Thom Haye secara terang-terangan menolak menjabat tangan pemain dan staf Lebanon. Momen panas itu terjadi usai laga panas FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (8/9/2025) malam.

Pertandingan ini memang penuh ketegangan, dengan kontak fisik keras dari kubu Lebanon yang beberapa kali memicu insiden di lapangan. Bahkan, duel ini berakhir dengan skor kacamata 0-0, meski Indonesia tampil dominan dalam penguasaan bola dan tempo permainan.

Emosi Memuncak, Thom Haye Tunjukkan Sikap Tegas

Thom Haye, gelandang andalan yang kini memperkuat Persib Bandung, biasanya dikenal tenang dan elegan di atas lapangan. Namun kali ini, dia tak bisa menyembunyikan rasa kesalnya.

Dalam sebuah momen panas, Thom terlihat mendorong pemain Lebanon, Hussein Zein, saat terjadi adu mulut antara Marselino Ferdinan dan beberapa pemain lawan.

Aksi itu langsung viral, mencerminkan emosi para pemain Indonesia yang mulai memuncak karena permainan Lebanon yang keras dan cenderung mengulur waktu.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
4 bulan lalu

Kapten Lebanon Bandingkan Timnas Indonesia dengan Brasil dan Argentina

Soccer
56 menit lalu

Rekam Jejak Mentereng Herdman Tak Jamin Instan, Timnas Indonesia Perlu Waktu

Soccer
9 jam lalu

Erik ten Hag Resmi Jadi Direktur Teknik FC Twente, Mees Hilgers Batal Pergi?

Soccer
23 jam lalu

Kisah Tragis John Herdman, Pelatih Baru Timnas Indonesia Hampir Meninggal di Usia 16 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal