Xavi Hernandez Jawab Isu Ansu Fati Bakal Gabung Real Madrid: Lelucon!

Andika Rachmansyah
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menjawab isu Ansu Fati bakal hengkang ke Real Madrid. Bagi isu itu hanya lelucon. (foto: Barcelona)

BARCELONA, iNews.id- Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menjawab isu Ansu Fati bakal hengkang ke Real Madrid. Bagi isu itu hanya lelucon.

Desas-desus rumor Fati tiba-tiba saja muncul di jendela transfer musim panas ini. Ada laporan menyebutkan wonderkid Barcelona itu dikaitkan dengan Real Madrid.

“Ini lelucon, bukan? Saya sudah sangat blak-blakan tentang Ansu,” kata Xavi, dilansir dari Barca Universal, Jumat (18/8/2023).
 
Menurutnya, rumor tersebut sangat tidak masuk akal. Di sisi lain, Xavi menegaskan bahwa Fati merupakan salah satu pemain penting Barcelona. Dengan ucapannya itu, kemungkinan besar Blaugrana tidak akan melepas wonderkidnya itu.

“Perdebatan yang dihasilkan tidak masuk akal. Ansu adalah pemain penting dan merupakan bagian dari warisan klub, sekarang dan di masa depan,” kata Xavi.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Momen Langka! Zidane Ngamuk dan Semprot Rekan Setim dengan Kata-Kata Kasar

Soccer
2 hari lalu

Ruang Ganti Real Madrid Panas! 5 Pemain Musuhi Xabi Alonso, Siapa Saja?

Soccer
3 hari lalu

Lionel Messi Akui Rindu Berat Barcelona: Kami Semua Ingin Kembali Hidup di Sana!

Soccer
4 hari lalu

Zinedine Zidane Resmi Umumkan Kembali ke Dunia Kepelatihan, Ini Tim Impiannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal