Cara Cepat Kirim Foto ke iPhone via AirDrop

Dini Listiyani
Cara Cepat Kirim Foto ke iPhone via AirDrop (Foto: Dini L/ iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Pengguna iPhone memiliki banyak opsi untuk berbagi foto dengan teman-temannya, salah satunya via AirDrop. Sayangnya, tidak semua pengguna iPhone tahu cara menggunakan fitur ini.

AirDrop ini cocok digunakan untuk mengirim foto ke orang lain yang berada di dekat Anda. Cara ini bisa dengan mudah dan cepat dilakukan di iPhone.

Untuk menggunakan AirDrop, Anda membutuhkan iPhone berjalan pada iOS 7 ke atas, Bluetooth dan Wifi diaktifkan, dan ponsel yang berada dalam jarak beberapa kaki. Jika semua terpenuhi, ikuti langkah ini untuk mentrasfer foto via AirDrop, seperti dilaporkan Life Wire, Minggu (6/5/2018).

1. Buka aplikasi Photos dan temukan foto yang ingin dibagikan.
2. Tap Select
3. Tap foto yang ingin dibagikan
4. Tap action box (kotak dengan panah yang keluar)
5. Perangkat terdekat yang bisa menerima file melalui AirDrop muncul. Ketuk yang Anda inginkan untuk mengirim foto.

Jika kedua perangkat masuk dengan Apple ID yang sama, transfer bisa terjadi. Jika satu perangkat menggunakan Apple ID lain, pop-up di layar mereka akan meminta mereka Decline atau Accept transfer. Setelah diterima, foto itu akan ditransfer ke iPhone mereka.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
2 tahun lalu

Cara Memperbaiki File Corrupt di Android, Khusus untuk Video

Gadget
3 tahun lalu

Tips Beli HP Bekas agar Tak Kena Tipu

Internet
3 tahun lalu

Cara Mengetahui HP Di-hack, Begini Ciri-cirinya

Gadget
4 tahun lalu

Cara Melacak Nomor Handphone Seseorang lewat Komputer PC

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal