JAKARTA, iNews.id – Penggemar setia kartun Jepang perlu mengetahui bahwa mengedit foto anime bisa keren dengan 5 aplikasi ini. Kelima aplikasi tersebut dapat mempermudah kamu untuk mengubah wajah manusia menjadi tampak seperti wajah tokoh salah satu anime (kartun Jepang) favorit hanya dengan menggunakan satu kali klik.
Meskipun bisa dinikmati secara gratis, kamu bisa membayar biaya berlangganan jika ingin menikmati lebih banyak fitur di dalamnya.
Adapun 5 aplikasi edit foto menjadi anime berikut ini iNews.id rekomendasikan untukmu
Meskipun lebih dikenal sebagai aplikasi edit video, CapCut nyatanya juga memiliki fitur untuk mengedit sebuah foto.
Terdapat beragam fitur menarik yang bisa kamu gunakan, termasuk fitur mengubah wajah manusia menjadi berbagai jenis tokoh kartun jepang melalui fitur bernama Anime di dalamnya.
Kamu juga bisa mengatur kontras, pencahayaan, ketajaman, dan setelan lainnya untuk mempercantik tampilan foto anime milikmu.
Menariknya, hampir seluruh fitur dalam aplikasi CapCut bisa dinikmati oleh pengguna secara gratis.
Selain CapCut, aplikasi Toonme juga kerap digunakan oleh pengguna media sosial yang hendak mengedit foto wajahnya menjadi tokoh kartun favorit sebelum diunggah.
Tak hanya bagian wajah, kamu juga bisa mengedit tampilan seluruh badan (full body) untuk tampak seperti tokoh kartun.
Sayangnya, beberapa fitur di Toonme tidak bisa dinikmati sebelum kamu melakukan upgrade aplikasi ke versi premium.
Akan tetapi kamu tidak perlu khawatir karena melakukan upgrade ke versi premium hanya perlu mengeluarkan biaya sekitar Rp70 ribu.
Dirilis sejak 2011, PicsArt kini telah diunduh oleh lebih dari 500 juta pengguna perangkat Android di seluruh dunia karena memang memiliki beragam fitur menarik di dalamnya, termasuk mengubah wajah manusia menjadi anime.
Cukup dengan memilih Efek Komik lalu melakukan kustomisasi efek, maka gambar wajahmu akan berubah menjadi tokoh kartun.
Aplikasi ini memang bisa digunakan secara gratis, tetapi akan lebih banyak fitur yang bisa kamu nikmati dan tidak akan ada iklan yang tiba-tiba muncul di layar jika kamu membayar biaya berlangganan.
Sejak awal, Prisma Photo Editor memang mengusung konsep sebagai aplikasi yang bisa mengubah foto menjadi karya seni berkualitas tinggi, seperti sketsa pensi maupun lukisan realistis.
Maka tak heran jika Prisma Photo Editor kerap menjadi rujukan bagi seseorang yang ingin mengedit fotonya menjadi tokoh kartun.
Tampilan antarmukanya juga sangat sederhana karena hanya menyediakan tool pengeditan berupa filter.
Aplikasi yang mengolah filter foto menggunakan Artificial Intelligence (AI) ini dapat menghasilkan gambar anime yang tampak lebih nyata.