Galaxy Tab S4 Bakal Diumumkan di IFA 2018

Dini Listiyani
Galaxy Tab S4 Bakal Diumumkan di IFA 2018 (Foto: Phone Arena)

SEOUL, iNews.id - Samsung Galaxy Tab S generasi keempat kemungkinan akan diumumkan pada pameran IFA tahun ini. Meski begitu, informasi tentang perangkat ini sudah bocor ke dunia maya.

Selama rentang waktu empat minggu terakhir, Galaxy Tab S4 muncul secara online dua kali dan muncul beberapa detail tentang suksesor Galaxy Tab S3.

Sebagai contoh, Samsung diketahui berencana memasukkan prosesor Snapdragon 835 di dalamnya bersama Android Oreo. Kini, tablet terlihat lagi dengan nomor model baru (SM-T737P) yang menyarankan Galaxy Tab S4 akan diluncurkan di Sprint.

Melansir Phone Arena, Rabu (6/6/2018), seiring dengan Galaxy Tab S4, Samsung bisa mengumumkan aksesori lain untuk tablet, Book Cover Keyboard baru. Aksesori baru-baru ini telah disertifikasi di Korea Selatan dan nomor model di sebelahnya menyarankan kode khusus untuk Galaxy Tab S4.

Rincian bocor lainnya tentang Galaxy Tab S4 menunjukkan perangkat dikemas dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Sedangkan untuk layar, Tab S4 akan dibekali layar 10,5 inci dengan aspek rasio 16:10.

Tablet dan keyboard cover baru kemungkinan akan diungkap pada akhir Agutus atau awal September di ajang tahunan IFA 2018, yang akan diselenggarakan di Berlin, Jerman.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
3 bulan lalu

5 Rekomendasi HP Rp3 Jutaan Terbaik dan Berkualitas 2025

Elektronik
6 bulan lalu

Diakuisisi Samsung, Harman Bangun Professional Experience Center di Indonesia

Gadget
11 bulan lalu

Viral Fitur Penghapus Objek Samsung Lebih Bersih dibanding iPhone, Ini Faktanya

Gadget
11 bulan lalu

Samsung Galaxy S25 Series Meluncur Benamkan Teknologi AI Terbaru, Segini Harganya di Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal