Serangkaian Kode Tersembunyi Ungkap Fitur Baru Google Assistant

Dini Listiyani
Ada fitur baru di Google Assistant. (Foto: Phonearena)

MOUNTAIN VIEW, iNews.id - Sebuah kode yang ditemukan dalam aplikasi Google beta mengindikasikan beberapa fitur baru di Assistant. Apa saja fitur baru yang terdapat di sana?

Satu rangkaian kode mengisyaratkan sebuah tombol akan tersedia di always-ok display, yang memungkinkan pengguna memiliki Assistant yang sering dimintai tugas. Misalnya, meminta Assistant memutar suara yang membantu pengguna tidur.

Mengutip Phone Arena, Senin (8/7/2019), Google menamakan fitur terbarunya sebagai Ambient Mode. Serangkaian kode berbunyi ‘Lakukan lebih banyak saat perangkat terkunci dan mengisi daya dengan Ambient Mode.’

Awal tahun ini Google mengurangi jumlah tugas yang bisa diminta pada Assistant saat perangkat terkunci. Hal ini dikarenakan seseorang bisa membuka perangkat dengan suara serupa atau merekam suara Anda sendiri.

Satu rangkaian kode yang ditemukan di aplikasi Google beta memungkinkan pengguna menggunakan Voice Match untuk mengirim pesan, mengakses e-Mail, kalendar, kontak, dan lainnya saat perangkat terkunci.’ Layanan yang bersifat private akan membutuhkan lebih sekadar pencocokan suara.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Elektronik
2 tahun lalu

3 Cara Mematikan Talkback Oppo, Bisa Melalui Menu Pengaturan 

Elektronik
2 tahun lalu

Smart TV Samsung Tak Akan Dukung Google Assistant Mulai 1 Maret, Pengguna Bisa Beralih ke Asisten Suara Lain 

Internet
2 tahun lalu

Google Hapus 17 Fitur Assistant, Smartphone hingga Speaker Terkena Dampaknya

Elektronik
2 tahun lalu

Google Assistant Punya Saingan, ChatGPT Jadi Opsi Asisten Baru Pengguna Android

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal