Vivo Tak Menutup Kemungkinan Boyong V15 Pro ke Indonesia

Dini Listiyani
Vivo V15 yang akan diluncurkan pada 5 Maret 2019 (Foto: Vivo)

JAKARTA, iNews.id - Vivo akan memperkenalkan smartphone anyar, V15 ke Indonesia pada 5 Maret 2019. Pada saat peluncuran, Vivo hanya akan meluncurkan V15 saja alias tidak bersama model Pro.

Di India, Vivo memilih untuk memboyong V15 Pro. Tapi, untuk di pasar Indonesia, produsen smartphone asal China ini memilih untuk mengeluarkan V15 terlebih dulu.

Menurut General Manager for Brand and Activation PT Vivo Mobile Indonesia Edy Kusuma, ke depannya bukan tidak mungkin Vivo akan memboyong model Pro ke Tanah Air. Namun, dia menegaskan saat ini ingin memunculkan versi standar terlebih dulu.

"Karena kita tes market, melihat pasar ke arah mana. Tapi, kalau dibutuhkan kita bisa saja bawa V15 Pro," katanya saat ditemui di The Maj, Senayan.

Vivo V15 Pro merupakan smartphone yang memiliki kamera pop-up 32 MP, sama seperti model V15 standar. Model Pro dibekali layar 6,39 inci beresolusi 1.080 x 2.316 piksel.

Seperti V11 Pro, V15 Pro dibekali sensor sidik jari yang ditanam dalam layar ponsel. Otak V15 Pro diperkuat chipset dari Qualcomm Snapdragon 675 yang ditemani RAM 6/8 GB dan memori internal 128 GB.

Di bagian belakang, V15 Pro tampak memiliki tiga kamera belakang. Konfigurasi kamera tersebut terdiri atas 48 MP, 8MP, dan 5 MP.

Di India, V15 Pro dibanderol sekitar 28,990 rupee atau sekitar Rp5,7 juta dan akan tersedia pada Maret mendatang. Sedangkan di Indonesia, Vivo baru akan memperkenalkan V15 pada 5 Maret 2019.

Dengan menggandeng lima stasiun televisi swasta di Indonesia, Vivo akan meluncurkan V15 di Taman Air Mancur Sri Baduga, Purwakarta, Jawa Barat. Tempat peluncuran V15 dikenal sebagai taman air mancur terbesar di Asia Tenggara yang dilengkapi air mancur menari setinggi 6 meter.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Nasional
30 hari lalu

BBM Kembali Tersedia di SPBU Shell hingga Vivo, Berikut Daftar Harganya 

Nasional
1 bulan lalu

Pertamina Pasok BBM ke 3 SPBU Swasta, Shell Beli 100.000 Barel 

Nasional
1 bulan lalu

Harga BBM Pertamina, Shell, BP, Vivo Kompak Naik per 1 Desember 2025, Berikut Daftarnya

Bisnis
1 bulan lalu

Daftar SPBU Swasta Sudah Impor BBM dari Pertamina, Penuhi Stok hingga Akhir Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal