3 Judul Game Resident Evil Bakal Sambangi Nintendo Switch

Dini Listiyani
3 Judul Game Resident Evil Bakal Sambangi Nintendo Switch (Foto: Capcom)

SAN FRANCISCO, iNews.id - Awal tahun lalu Capcom mengumumkan akan membawa dua judul Resident Evil baru ke Nintendo Switch. Ternyata, Capcom akan mengumumkan judul Resident Evil lebih dari dua.

Capcom telah mengumumkan tiga judul Resident Evil baru yang diperuntukan untuk konsol Nintendo Switch. Menurut pengumuman, tiga judul tersebut mencakup Resident Evil, Resident Evil 0, dan Resident Evil 4.

Judul yang diumumkan Capcom ini sebenarnya tidak baru. Tapi, jika Anda belum pernah memainkan game tersebut, Anda bisa menantikan saat dirilis pada 2019.

Sayangnya, tidak ada tanggal dan harga yang disebutkan pada pengumuman tersebut terkait dengan tiga judul untuk Nintendo Switch itu, sebagaimana dikutip Ubergizmo, Sabtu (27/10/2018).

Seperti diketahui, awal tahun ini Capcom telah meluncurkan game Resident Evil 7 pada Switch dalam bentuk cloud streaming. Eksperimen tersebut menarik bagi pemain yang tinggal di Jepang dan ingin bermain pada game konsol mereka.

Judul baru Resident Evil berikutnya diharapkan Capcom akan mempertimbangan platform tersebut juga. Namun, hal tersebut masih harus ditunggu.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
1 tahun lalu

Goodbye! Game Mobile The Simpsons Tapped Out Ditutup usai 12 Tahun 

Internet
1 tahun lalu

Flappy Bird Kembali usai 10 Tahun Offline, Bakal Hadir dengan Pengalaman Baru

Internet
1 tahun lalu

Link Download Harvest Moon Home Sweet Home yang Tersedia di Mobile

Internet
1 tahun lalu

Cara Download Harvest Moon Home Sweet Home di HP 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal