Cara Membuat Secreto, Mudahnya Bikin Pesan Rahasia

Inas Rifqia Lainufar
Cara membuat Secreto (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Cara membuat Secreto menjadi sebuah informasi yang masih banyak diburu. Secreto merupakan situs layanan pesan rahasia yang membuat pengguna bisa mendapatkan pesan dari orang lain secara anonim atau tanpa diketahui identitasnya.

Setelah membuatnya, pengguna biasanya akan meletakkan link Secreto di akun media sosial pribadinya dengan harapan orang lain dapat mengirimkannya pesan anonim. 

Hal ini biasanya ditujukan agar orang yang memiliki link Secreto dapat menerima kritik, saran, ungkapan hati terdalam, atau pendapat yang cukup sensitif.

Sementara dari sisi pengirim pesan, mereka bisa menuliskan apa pun tanpa memiliki rasa sungkan karena identitasnya tidak diketahui oleh penerima. Beberapa figur publik atau selebriti bahkan menggunakan layanan ini untuk mendapat kritik dan saran dari penggemar.

Lalu, bagaimana langkah-langkah membuat Secreto? Simak panduannya berikut ini, dilansir iNews.id dari laman resmi Secreto, Jumat (20/10/2023).

Cara Membuat Secreto

  • Buka aplikasi browser di ponsel atau komputer.
  • Kunjungi situs Secreto, https://secreto.site/.
  • Setelah berada di halaman utama Secreto Site, lakukan registrasi terlebih dahulu.
  • Tuliskan nama kamu di kolom Your Name.
  • klik tombol Register.
  • Tunggu beberapa saat sampai Secreto Site selesai membuat link Secreto milikmu.
  • Setelah jadi, copy link Secreto dengan klik tombol Copy this link atau ikon Copied di sebelah kanan link.

Cara Meletakkan Link Secreto di Instagram

Setelah memperoleh link Secreto, pengguna biasanya akan menaruh di Instagram agar mudah diakses oleh banyak orang. Berikut ini adalah cara meletakkan link Secreto di Instagram.

  • Buka aplikasi Instagram lalu login ke akun Instagrammu.
  • Klik tab Profil di bagian pojok kiri bawah.
  • Klik Edit Profile di bawah username Instagram.
  • Scroll hingga kamu menemukan kolom Website.
  • Paste link Secreto Site yang telah kamu salin sebelumnya di kolom bagian Website.
  • Jika sudah, klik tanda centang di pojok kanan atas lalu link Secreto milikmu sudah tampil di profil akun Instagram milikmu.
  • Teman atau followers-mu bisa langsung mengklik link tersebut untuk mengirim pesan.

Cara membuat Secreto sangat mudah, bukan? Selamat mencoba.

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Internet
2 tahun lalu

Cara Buat Secreto di Secreto.site Tanpa Ribet!

Internet
3 tahun lalu

Cara Ganti Nama Secreto dengan Mudah

Internet
3 tahun lalu

Cara Membuat Secreto di Instagram, Bisa Kirim Pesan Rahasia

Internet
4 tahun lalu

Cara Buat Secreto untuk Profil Instagram, WhatsApp, dan Twitter

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal