Gandeng Hypernet Technologies, Sands Bosum Gelar Seminar Bisnis dan Kepemimpinan

Anindita Trinoviana
Hypernet Technologies jadi salah satu pembicara dalam seminar dan pelatihan bisnis yang digelar Sands Bosum. (Foto: dok Hypernet Technologies)

JAKARTA, iNews.id - Sands Bosum, perusahaan yang bergerak di bidang pelatihan dan konsultasi manajemen bisnis, mengajak Hypernet Technologies sebagai salah satu pembicara dan membuka gerai dalam upaya mendukung transformasi digital dan pertumbuhan bisnis di Indonesia pada gelaran seminar di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, pada Jumat, 11 Juli 2025. 

Acara ini dirancang untuk memberikan pelatihan bisnis guna membantu bisnis di Asia Tenggara agar mencapai pertumbuhan ang terukur dan sukses di pasar global. 

Mengusung tema “Collaboration Over Competition”, para peserta dapat belajar dari para pemimpin bisnis mengenai kepemimpinan dan transformasi. Menghadirkan pembicara ahli pada bidang bisnis seperti pengusaha dan business coach Helmy Yahya, motivator dan profesional trainer James Gwee, serta mantan direktur utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, yang juga berpengalaman dalam memimpin berbagai perusahaan besar dan beberapa pembicara hebat lainnya.

Para ahli memberikan pandangan dan juga strategi berbisnis kepada peserta mulai dari bagaimana cara membangun bisnis berkelanjutan hingga cara agar bisa terus berinovasi.

Editor : Anindita Trinoviana
Artikel Terkait
Bisnis
2 jam lalu

Inspiratif! PT Surveyor Indonesia Raih Penghargaan Anugerah Penggerak Nusantara 2025

Bisnis
3 jam lalu

MIND ID Perkuat Integrasi Komunikasi, Dorong Terbentuknya Generasi Emas Indonesia

Music
21 jam lalu

Dari Gang Kecil ke Panggung Besar: Makassar Rayakan Kreativitas Lewat Soundrenaline

Kuliner
13 jam lalu

5 Restoran Indonesia Terbaik di Amsterdam, Obat Rindu Nusantara

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal