Siap-Siap! Call of Duty: Warzone Mobile Segera Hadir di iOS dan Android

Dini Listiyani
Siap-Siap! Call of Duty: Warzone Mobile Segera Hadir di iOS dan Android (Foto: Activision)

JAKARTA, iNews.id - Activision telah berupaya membawa judul baru Call of Duty: Warzone Mobile. Perusahaan asal AS juga telah menunda perangkat ini dalam selama beberapa waktu terakhir. 

Call of Duty: Warzone Mobile awalnya direncanakan rilis pada Mei 2023, tapi game diundur pada November hingga kini sudah memasuki 2024 game belum juga dirilis. Awal pekan ini, Activision mengumumkan tanggal rilis baru untuk Call of Duty: Warzone Mobile dan kali ini tampaknya benar-benar terjadi. 

Dikutip dari Phone Arena, Call of Duty: Warzone Mobile akan tersedia di seluruh dunia pada 21 Maret di perangkat iOS dan Android. Menurut Activision, game akan menampilkan dua peta berskala besar yakni Verdansk (120 pemain) dan Rebirth Island (48 pemain).

Selain itu, peta multiplayer seperti Shipment dan Shoot House akan mencakup game juga bersama multiple mode. Menariknya, game dilengkapi shared progression dengan Call of Duty: Modern Warfare III dan Call of Duty: Warzon versi konsol dan PC.

Penggemar franchise yang belum melakukan pra-registrasi Call of Duty: Warzone Mobile, masih dapat melakukan pra-registrasi jika ingin mendapatkan hadiah berikut yang dapat ditukarkan saat peluncuran di seluruh dunia: 

The Ghost “Condemned” Operator Skin
The M4 “Archfiend” and X12 “Prince of Hell” Weapon Blueprints
The “Foe's Flame” Vinyl
The “Dark Familiar” Emblem

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
1 tahun lalu

Ukuran Download Call of Duty Besar, Begini Cara Activision Mengatasinya

Internet
2 tahun lalu

Malware Curi Akses Login Akun Game, Activision Tuding Masalah Ada pada Software Pihak Ketiga

Bisnis
2 tahun lalu

Microsoft PHK 1.900 Karyawan Divisi Gaming setelah Akuisisi Activision Blizzard

Internet
2 tahun lalu

Microsoft Pangkas Staf Activision Blizzard, Batalkan Game Odyssey Usai 6 Tahun Pengembangan

Internet
2 tahun lalu

Activision Blizzard Berencana Bikin Toko Game Android Sendiri, Bebankan Biaya Transaksi Lebih Rendah dari Google

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal