Curi Perhatian, Wajah Pemenang Flash Sale Mobil Rp1 Ini Terpampang di Medan

Anindita Trinoviana
Foto pemilik akun Instagram @hellowudin yang berhasil membawa pulang mobil Toyota Agya dengan harga Rp1 ini terpampang di Medan.

MEDAN, iNews.id - Pemilik akun Instagram @hellowudin alias Adinda Permata Hati baru-baru ini viral lantaran dia mendapat kejutan Flash Sale Akbar Rp1 dari Shopee. Pasalnya, dia menjadi satu dari lima orang yang berhasil membawa pulang mobil Toyota Agya dengan harga Rp1 saja.

Paras cantik Adinda pun menjadi terkenal seantero Medan berkat keberuntungannya dalam memenangkan mobil di Flash Sale Shopee. Tak pelak, banner LED yang ada di area Gatot Subroto dan baliho di area Jamin Ginting itu turut mencuri perhatian warga lokal.

Dalam baliho dan banner LED tersebut, terlihat wanita berhijab ini berdiri di samping mobil Agya sambil memegang kunci.

“Selamat kepada Adinda Permata Hati, Pemenang Toyota Agya Flash Sale Akbar Rp1,” demikian bunyi baliho tersebut.

Melalui akun Instagram miliknya @hellowudin, Adinda juga mengucapkan terima kasih kepada Shopee. Dia tak menyangka bisa menjadi salah satu pemenang Flash Sale.

Editor : Anindita Trinoviana
Artikel Terkait
Mobil
2 bulan lalu

Unik, Komunitas Mobil Toyota Agya Club Gelar Drag Race di Depan Pembalap Nasional 

Belanja
8 bulan lalu

Live Shopping Paling Ditunggu! Zoe Levana Hadir di Event NgeDealYuk Spesial Ramadhan 2025

Belanja
8 bulan lalu

Meriah dan Sukses! Event NgeDealYuk Ramadan 2025 Jadi Pusat Perhatian Dunia Digital

Belanja
8 bulan lalu

Sukses di 12.12, Kini #NgeDealYuk Special Ramadan 2025 Hadir dengan Pengalaman Lebih Menarik!

Mobil
8 bulan lalu

Toyota Recall Raize dan Agya di Indonesia, ECU Bermasalah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal