Gelar Bazar Minyak Murah, Caleg Perindo Yusuf Mansur dan Wahyu Nur Iman Dengarkan Keluhan Warga

Annastasya Rizqa
Gelar Bazar Minyak Murah, Caleg Perindo Yusuf Mansur dan Wahyu Nur Iman Dengarkan Keluhan Warga (Foto: Annastasya)

JAKARTA, iNews.id - Caleg DPRD Dapil DKI Jakarta 6, Wahyu Nur Iman menggelar bazar murah minyak goreng. Bazar digelar di Jalan Bambu Hitam, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (1/2/2024). 

Dia didampingi Caleg Perindo untuk DPR RI Dapil DKI Jakarta I, Jam'an Nurchotib Mansur atau akrab disapa Ustadz Yusuf Mansur (UYM). Wahyu terjun langsung memberikan bantuan bazar murah dan juga menyapa masyarakat.

Di tengah momen ini, Wahyu turut mendengarkan keluhan dari masyarakat setempat yang mereka rasakan. Salah satunya yang jadi permasalahan ialah mahalnya harga sembako.

"Kita dengar masalah sembako mahal, tidak stabil, untuk itu kita hadir untuk masyarakat," kata Wahyu.

Bazar murah minyak goreng dari Partai Perindo ini pun menjadi salah satu program nyata sebagai bantuan ke masyarakat. Untuk itu, Partai Perindo hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan uluran bantuan demi kesejahteraan warga.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Ikut Khitanan Massal Partai Perindo Lebak, Orang Tua: Sangat Membantu Kami

Nasional
5 hari lalu

Peringati Isra Mikraj, DPD Perindo Lebak Gelar Khitanan Massal

Nasional
2 bulan lalu

Tokoh Muda Sipirok Desak Banjir dan Longsor Sumatera Ditetapkan Bencana Nasional

Seleb
3 bulan lalu

Hadir di Rakernas Perindo, Ini Pesan Raffi Ahmad untuk Generasi Muda

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal