Live Shopping Paling Ditunggu! Zoe Levana Hadir di Event NgeDealYuk Spesial Ramadhan 2025

Muhammad Sukardi
NgeDealYuk bareng Zoe Levana. (Foto: StarHits)

JAKARTA, iNews.id - Event NgeDealYuk Special Ramadan 2025 semakin meriah dengan kehadiran Zoe Levana yang menggelar sesi live shopping interaktif di YouTube!

Dikenal sebagai kreator konten yang energik dan penuh gaya, Zoe sukses menarik perhatian ribuan penonton yang antusias mengikuti siaran langsungnya di Piazza Atrium, Gandaria City, Jakarta Selatan.

Dalam sesi ini, Zoe Levana mengajak penonton untuk mengenal lebih dekat berbagai brand eksklusif yang berpartisipasi dalam event ini. Beberapa di antaranya adalah Aero Street, Baseus, Fantech, Inbex, Robot, Advan, Pero Indonesia, Scarlett, Wings, Zalmore, Oppo, Perla, Teh Kepala Djenggot, Bonvie, Unilever Beauty, Bagus, Jordan, L’Oréal, Semar Nusantara, dan Unilever Personal Care.

Dengan pembawaan yang ceria dan informatif, Zoe memberikan review produk secara detail, mulai dari fashion trend terbaru, skincare terbaik untuk Ramadan, hingga gadget canggih yang wajib dimiliki. Tidak hanya sekadar promosi, Zoe juga berbagi tips memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan penonton, menjadikan sesi ini lebih menarik dan edukatif.

Interaksi langsung dengan penonton menjadi salah satu highlight dalam live shopping ini. Penonton bisa bertanya, meminta rekomendasi, hingga mendapatkan tips eksklusif dari Zoe. Berkat fitur YouTube Shopping, penonton juga bisa langsung membeli produk favorit mereka secara real-time tanpa harus meninggalkan platform.

Keseruan semakin terasa dengan adanya promo eksklusif, diskon spesial, dan giveaway menarik yang membuat pengalaman belanja Ramadan kali ini semakin menyenangkan. Dengan pesona dan keahliannya dalam membawakan acara, Zoe Levana sukses menjadikan live shopping ini sebagai salah satu momen terbaik di Event NgeDealYuk Special Ramadan 2025.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
5 hari lalu

Ngakak! Azia Riza Cerita Jadi Anak Teknik yang Malah Viral di YouTube

Seleb
5 hari lalu

Kocak Abis! Azia Riza dan Bu Tenny Debat soal Prank Bocil di Bimbingan Kocak

Nasional
6 hari lalu

Ini Tugas Sena Si VTuber ASN Digital Buatan DPD yang Jadi Kontroversi

Internet
6 hari lalu

DPD RI Perkenalkan Sena, VTuber ASN Digital Pertama di Indonesia

Destinasi
7 hari lalu

Seru tapi Mual! Banana Boat Versi Azia Beneran Gagal Fokus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal