Bangga! Labuan Bajo Masuk Daftar Destinasi Terbaik Asia 2026

Muhammad Sukardi
Labuan Bajo masuk daftar destinasi terbaik di Asia. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Labuan Bajo tak berhenti membuat banyak orang terkesima. Terbaru, Labuan Bajo masuk daftar destinasi terbaik Asia 2026 versi Condé Nast Traveler.

Pengakuan ini tertuang dalam daftar The Best Places to Go in Asia in 2026 versi Condé Nast Traveler. Kota kecil di ujung barat Pulau Flores ini dipuji karena pesonanya yang memadukan keindahan alam liar, keramahan masyarakat lokal, serta komitmen kuat terhadap prinsip pariwisata berkelanjutan.

Pengakuan ini memperkuat reputasi Labuan Bajo sebagai gerbang menuju Taman Nasional Komodo dan contoh nyata bagaimana destinasi wisata dapat tumbuh tanpa kehilangan identitas budaya dan keseimbangan ekologinya. Ini sejalan dengan upaya Kementerian Pariwisata dalam memajukan destinasi wisata di seluruh Indonesia.

"Pemerintah dan masyarakat setempat diharapkan terus menjaga harmoni antara pelestarian alam, pengembangan ekonomi, dan pengalaman wisata yang autentik bagi pengunjung dari seluruh dunia," ungkap laporan Good News From Indonesia, dikutip Jumat (7/11/2025).

Sebagai informasi, Condé Nast Traveler adalah majalah internasional yang dikenal sebagai otoritas global dalam dunia perjalanan mewah sejak 1987. Apa yang dilaporkannya kerap menjadi rujukan global dalam hal pariwisata.

Daftar destinasi terbaik Asia 2026 ini disusun oleh jaringan penulis dan kontributor majalah tersebut di seluruh Asia. Mereka menyoroti destinasi yang dinilai memiliki daya tarik budaya, keindahan alam, inovasi pariwisata, serta komitmen terhadap keberlanjutan.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
4 bulan lalu

Potret Nikita Willy Liburan di Labuan Bajo, Pakai Bikini Bareng Suami

Destinasi
10 bulan lalu

Tren Liburan Kekinian Work From Anywhere, Labuan Bajo Jadi Incaran Gen Z

Destinasi
1 tahun lalu

8 Oleh-Oleh Khas Labuan Bajo yang Unik, Ada Sambal Lu'at hingga Madu Hutan Asli

Destinasi
4 hari lalu

Seoul dan Busan Jadi Destinasi Favorit Warga +62 Liburan ke Korsel

Megapolitan
8 hari lalu

Pramono Gratiskan Tranportasi dan Wisata untuk Atlet Popnas-Peparpenas 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal