Beri Ucapan Selamat Idul Fitri, Sandiaga Uno Berharap Pandemi Segera Berlalu  

Pernita Hestin
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno ucapkan Selamat Idul Fitri. (Foto: Instagram/Sandiaga Uno)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno membagikan momen malam takbir bersama keluarganya di Instagram. Tidak ketinggalan, Sandiaga Uno juga mengucapkan selamat Idul Fitri sekaligus berharap pandemi segera berlalu. 
 
Dalam video terlihat Sandiaga bersama istrinya Nur Asia, dan kedua anaknya tengah mengucapkan takbir. Tak hanya itu, anak bungsunya, Sulaiman terlihat menabuh gendang kecil untuk mengiri takbir.
 
"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijria, Minal Aidzin Walfaidzin, Mohon Maaf Lahir Batin," kata Sandiaga Uno dan Nur Asia berbarengan, seperti dikutip MNC Portal Indonesia, Kamis (13/5/2021).
 
Dalam keterangan videonya, dia pun mengungkapkan ini menjadi kedua kalinya dirinya tak bisa berlebaran bersama dua putrinya, Anneesha Atheera dan Amyra Atheefa. Seperti diketahui keduanya masih berada di luar negeri.
 
"Ini merupakan Lebaran kedua di mana kami belum bisa bertemu dan berkumpul dengan dua anak perempuan kami yang sedang pergi merantau," katanya.
 
Dia pun berharap pandemi virus corona ini segera berlalu. Terlebih dirinya ingin tahun depan orang-orang bisa rayakan Lebaran bersama keluarganya di kampung halaman.
 
"Insya Allah, Lebaran tahun depan kita semua sudah bisa berkumpul kembali bersama keluarga di kampung halaman merayakan hari raya Idul Fitri. Amin yra," kata Sandiaga.
 
 
 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Sandiaga Uno Tingkatkan Omzet Usaha hingga Rp33 Juta dalam 2 Hari, Begini Caranya

Nasional
7 hari lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
7 hari lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Nasional
12 hari lalu

Sandiaga Uno: Indonesia Punya Peluang Percepat Pertumbuhan Ekonomi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal