Eksotisme Pantai Sedahan Gunungkidul, Melihat Sunset dari Atas Tebing

Vien Dimyati
Pantai Sedahan Gunungkidul (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Travelling ke Daerah Istimewa Yogyakarta, belum lengkap tanpa menjelajahi objek wisata pantai. Terutama jika Anda berwisata ke Gunungkidul.

Di sini, terdapat berbagai pantai eksotis untuk dieksplor, salah satunya Pantai Sedahan yang terletak di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul. Pantai Sedahan memiliki garis pantai yang cukup luas.

Bagi Anda yang suka dengan suasana pantai yang tenang, memiliki hamparan pasir putih, serta ombak khas pantai selatan. Destinasi ini cocok untuk Anda kunjungi. Jangan lewatkan untuk berburu sunsetnya dari atas tebing.

"Pantai Sedahan memang menjadi salah satu spot camping terbaik di kawasan Gunungkidul. Menuju pantai ini membutuhkan waktu sekitar 30 menit dari tempat parkir. Di pantai ini tersedia warung yang menyediakan makanan cukup lengkap, toilet nyaman. Buat sobat muslim yang ingin beribadah, mushola juga tersedia di pantai ini," tulis Instagram @Indoflashlight, dikutip Jumat (8/2/2019).

Pantai Sedahan memiliki tebing karang di sekeliling dan agak menjorok ke tengah laut. Bahkan dari sini, Anda dapat menyaksikan sunset yang indah. Pemandangannya terlihat eksotis.

Jika Anda ingin melihat keindahannya yang lebih luas, cobalah untuk naik ke puncak tebing. Untuk menaikinya, Anda dapat melewati jalan setapak. Dari atas puncak tebing, Anda dapat melihat hampaan laut yang kebiruan dan jernih.

Untuk mencapai Pantai Sedahan, traveler dapat menempuhnya dari Yogyakarta. Dari Yogyakarta, jarak yang harus ditempuh menuju pantai ini sekitar 75 km dengan waktu tempuh sekitar 1-2 jam perjalanan darat dengan menggunakan kenderaan pribadi.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
1 hari lalu

Liburan Penuh Ketenangan di Yogyakarta dan Solo, Diskon Hotel hingga 30% di Sini! 

Nasional
2 hari lalu

5 Tempat Nongkrong di Jalur Lintas Selatan Jogja, Cek Sebelum Berwisata

Kuliner
5 hari lalu

3 Tempat Ngopi di Kulonprogo yang Viewnya Bikin Melongo, Nomor 2 Pas Banget Buat Sunset!

Kuliner
9 hari lalu

3 Tempat Wisata Kuliner di Kulonprogo yang Lagi Viral di 2025, Sajikan Rasa Tradisional dan Pemandangan Alam!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal