JAKARTA, iNews.id - Keindahan alam yang ada di Bandung selalu saja memikat wisatawan. Mulai dari pegunungan hingga danau memiliki keindahan tersendiri.
Salah satu objek wisata yang populer dikunjungi wisatawan adalah Kawah Putih Ciwidey. Kawah dengan pemandangan danau biru menakjubkan ini terkenal di kalangan wisatawan lokal dan mancanegara.
Tetapi ternyata, tak hanya Kawah Ciwidey yang memiliki pemandangan kawah eksotis. Di sini juga terdapat Kawah Rengganis atau yang biasa di kenal dengan Kawah Cibuni. Kawah Cibuni memang tidak setenar Kawah Ciwidey karena letak kawah ini yang tersembunyi dan juga lokasinya agak sedikit menjauh ke arah perbatasan Ciwidey -Cianjur. Namun, untuk urusan pemandangan, traveler dapat menikmati alam pedesaan. Kawahnya dialiri air sungai yang sejuk.
"Kawah Cibuni Rengganis. Tempat wisata alam Kawah Rengganis berlokasi di kawasan perkebunan teh milik PT Perkebunan Nusantara VIII di Kampung Cibuni, Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Warga setempat menyebutnya kawah Cibuni. Tidak begitu jauh dari objek wisata Situ Patenggang, hanya sekitar dua kilometer. Ada banyak keunikan yang bisa kita lihat di Kawah Rengganis, salah satunya terdapat beberapa geiser kecil. Geiser yang menyemburkan uap panas dengan skala besar ini dapat dimanfaatkan sebagai sumber mata air panas yang alami. Kawah ini memiliki kadar belerang yang tidak terlalu pekat dan suhu air cukup panas. Photo By : @denim61," tulis Instagram @hellojabar, Rabu (28/8/2019).
Kawah putih selama ini dikenal memiliki karakteristik yang khas, pasirnya yang putih dan air kawahnya yang selalu berubah, maka Kawah Rengganis Ciwidey ini lebih asri dengan pepohonan yang rindang dan batuan unik. Meski ini adalah objek wisata kawah, tapi bau belerangnya tidak terlalu menyengat.
Traveler yang berwisata ke sini dapat bermain air atau mandi di sungai. Air sungai yang mengalir dipercaya dapat menjadi terapi. Bahkan, selain sebagai tujuan wisata, Kawah Rengganis juga dikenal dengan tujuan wisata ziarah. Karena di kawah ini terdapat situ dan makam yang dikeramatkan warga sekitar.
Untuk menuju kawah rengganis sangat mudah sekali dicapai baik menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum. Jika menggunakan kendaraan pribadi, cukup ikuti saja arah Situ Patenggang, kemudian kira-kira 3 kilometer sudah sampai jalan arah masuk Kawah Rengganis. Jangan lewatkan untuk membawa kamera, sebab kawah ini memiliki banyak spot Instagramable untuk berswafoto.