JAKARTA, iNews.id - Nama Pantai Pink di Nusa Tenggara Timur (NTT) memang sudah tersohor hingga mancanegara. Keindahan alamnya akan membuat siapa saja ingin kembali berwisata.
Tidak hanya Pantai Pink, masih banyak destinasi di kawasan Timur Indonesia menyimpan banyak objek wisata yang sayang dilewatkan.
Pemandu wisata asal Depok, Dzikron mengatakan, warna pink (merah muda) pada pantai ini akan semakin mencolok jika cuaca tengah panas menyengat atau terjadi di musim kemarau.
"Pantai Pink ini akan semakin indah saat musim kemarau. Warna pink pasirnya akan semakin mencolok," katanya saat dihubungi iNews.id, belum lama ini.