Pesona Kawah Putih dari Atas Gunung Patuha Terlihat Eksotis

Vien Dimyati
Keindahan Kawah Putih (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Keindahan alam yang berada di Kawah Putih Ciwidey Bandung sudah tidak perlu diragukan lagi. Terbentuk karena letusan Gunung Patuha yang terjadi pada abad ke-10, destinasi wisata Kawah Putih terlihat eksotis.

Kawah Putih Ciwidey berada di kawasan pegunungan, Jalan Soreang, Ciwidey KM 25 atau tidak jauh dari wisata Situ Patenggang. Sesuai dengan namanya, tanah yang ada di kawasan ini berwarna putih akibat dari pencampuran unsur belerang dan berada di ketinggian 2.400 mdpl.

Selain tanahnya yang berwarna putih, air danau kawasan Kawah Putih juga memiliki warna putih kehijauan. Menariknya, air danau akan berubah sesuai dengan kadar belerang, suhu, dan cuaca. Ini yang menjadi salah satu daya tarik Kawah Putih.

"Kawah Putih Bandung adalah kawah yang dihasilkan dari letusan Gunung Patuha. Nama Kawah Putih merujuk pada tanah yang notabene berwarna putih. Warna putih tanah tersebut disebabkan oleh beberapa unsur yang bercampur dengan belerang. Yang unik dari kawah ini adalah air yang dimilikinya, di mana air di dalam kawah tidaklah berwarna bening melainkan berwarna putih kehijauan. Salah satu tempat wisata di bandung itu airnya dapat berubah sesuai dengan kadar belerang, suhu, dan cuaca yang terjadi pada saat itu. Ternyata kawah putih kalau dari atas gini view-nya sungguh-sungguh amazing yah gaes," tulis Instagram @Infiatravel dikutip Selasa (6/11/2018).

Berada di kawasan Kawah Putih, ada banyak spot yang dapat dijadikan spot untuk berswafoto, seperti di antara pohon-pohon kering yang terlihat ikonik. Atau jika ingin mendapatkan gambar yang unik, Anda bisa berfoto di jembatan kayu yang mengapung di danau dengan air kehijauan. Gambar foto semakin bagus jika kabut tebal hampir menutupi danaunya.

Untuk masuk ke kawasan Kawah Putih, Anda hanya membayar tiket masuk Rp17.000. Karena di sana udara sangat dingin sekitar 22 derajat celsius, jangan lewatkan untuk memakai jaket tebal dan sarung tangan. Kawah Putih buka pukul 07.00-17.00 WIB. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk mengeksplor destinasi wisata Kawah Putih?

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
30 hari lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
2 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Buletin
11 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Destinasi
12 bulan lalu

Eksplorasi Tanah Air: Diskon Rp100.000 Penerbangan ke Destinasi Impian

Destinasi
12 bulan lalu

Nikmati Keindahan Indonesia: Diskon Rp100.000 untuk Petualangan Seru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal