Sambut Libur Akhir Tahun, Luminor Hotel Jemursari Hadirkan Kids Playground!

Rizqa Leony Putri
Luminor Hotel Jemursari Surabaya menghadirkan fasilitas baru Kids Playground, khusus untuk anak-anak dalam rangka menyambut musim liburan akhir tahun. (Foto: dok Luminor)

JAKARTA, iNews.id - Luminor Hotel Jemursari Surabaya menghadirkan fasilitas baru khusus untuk anak-anak dalam rangka menyambut musim liburan akhir tahun. Kini, para keluarga yang menginap dapat menikmati Kids Playground, area bermain yang aman dan menyenangkan bagi anak-anak.

Kids Playground tersebut merupakan wujud komitmen Luminor Hotel Jemursari untuk menciptakan suasana yang ramah keluarga dan mendukung momen berkualitas antara orang tua dan anak selama menginap di Luminor Hotel. 

Tidak hanya itu, kami juga menyediakan Kids Corner – Santa DIY Corner khusus saat sarapan pagi. Area ini dilengkapi dengan pilihan menu favorit anak-anak yang sehat dan lezat, serta aktivitas seru yang membuat waktu sarapan menjadi lebih menyenangkan.

“Di Luminor Hotel, kami percaya bahwa setiap keluarga layak mendapatkan pengalaman menginap yang tak terlupakan. Fasilitas Kids Playground dan Kids Corner kami hadirkan untuk memastikan setiap anggota keluarga, termasuk anak-anak, merasa dihargai dan mendapatkan momen menyenangkan selama berada di sini,” ujar General Manager Luminor Hotel Jemursari, Intan Alice.

Selain penambahan fasilitas ramah anak, Hotel yang menduduki peringkat ketiga pada system pencarian Trip Advisor ini  juga menyelenggarakan acara Natal bagi Anda yang ingin merayakan malam Natal bersama keluarga dan orang tersayang Anda. Dengan harga Rp165.000 nett/orang, Anda dapat menikmati berbagai suguhan makanan khas Natal yang dipersiapkan special oleh tim Chef yang andal.

Tidak hanya menikmati banyak pilihan makan malam saja, anak-anak juga akan dimanja dengan adanya Santa’s Secret Gift dan juga area Playground.  Namun, tidak hanya Natal saja Luminor Hotel Jemursari turut menghadirkan All You Can Eat Gala Dinner “Gala of the Stars”.

Berbagai menu All You Can Eat special dihadirkan dan siap dinikmati sepuasnya pada tanggal 31 Desember 2024 di harga Rp275.000 nett/orang. Anda dapat menikmati menu-menu spesial akhir tahun ini sambil ditemani oleh penampilan Live Music, Neon Dance, DJ Performance, Games, Movie Corner, Doorprize dan juga yang paling ditunggu countdown yang pastinya akan menjadi momen tidak terlupakan untuk Anda dan keluarga.

Luminor Hotel Jemursari tidak hanya menghadirkan All You Can Eat tetapi juga paket staycation untuk keluarga maupun tamu perorangan yang ingin menikmati akhir tahun ini di hotel. Paket kamar “Glam Night Stay” tahun baru sudah termasuk sarapan pagi dan Gala Dinner New Year untuk dua orang mulai dari Rp1.100.000 net/kamar/malam.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Destinasi
10 bulan lalu

Libur Akhir Tahun, 100 Lebih Keluarga Seru-seruan di Family Hangout: Art, Culture, Culinary Festival 2024 Vol.2 

Bisnis
11 bulan lalu

Cari Rekomendasi Restoran hingga Hotel saat Liburan, Tanya Sabrina Aja!

Film
11 bulan lalu

Libur Tahun Baru 2025 Makin Seru dengan Nobar Film ZANNA: Whisper of Volcano Isle

Buletin
11 bulan lalu

Sarwendah Manjakan Anak-Anak Liburan ke Luar Negeri Tanpa Ruben Onsu

Destinasi
11 bulan lalu

Rayakan Liburan dengan Hidangan dan Hampers Eksklusif di Sheraton Jakarta Soekarno-Hatta Airport

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal