Selain Promo Murah, MNC Travel Hadirkan Tokoh Kartun di Ajang GATF

Rahma Sari
MNC Travel meriahkan ajang GATF 2018. (Foto: iNews.id/Rahma Sari)

JAKARTA - iNews.id – Ajang Garuda Travel Fair 2018 masih berlangsung hari ini hingga pukul 22.00 WIB. MNC Travel  pun memberikan banyak promosi dalam acara Garuda Indonesia Travel Fair di Jakarta Conventinal Center yang digelar 6-8 April 2018.

Menurut  Head Marketing MNC Travel Diana, promo yang diberikan seperti membagikan sekitar 20 voucher hotel, paket tour ke Sepang, Malaysia untuk menyaksikan pertunjukan MOTOGP, paket destinasi favorit Asia ke Korea dan Jepang, paket Holyland, dan Muslim tour.

"Kita bekerja sama dengan Ohlins Indonesia. Jadi, MNC Travel bekerja sama dengan mereka. Komunitas yang ingin pergi ke Sepang menyaksikan MOTOGP, kita bundling package. Mereka kasih return ke kita cashback Rp500 ribu, " kata Diana ditemui iNews.id di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Minggu (8/3/2018).

Selain itu, untuk memeriahkan acara GATF, MNC Travel bekerja sama dengan MNC Animations. Hadir dalam panggung GATF siang tadi, tokoh kartun Kiko dan Lola turut menghibur.


Dian mengungkapkan, target penjualan tiket pada acara ini sekitar 2.000 orang. Menurutnya, selama tiga hari ini rute yang paling dimintai pengunjung adalah Bali dan Labuan Bajo.

"Rute yang paling diminati untuk domestik sendiri seperti Bali, Labuan Bajo masih hits banget. Kalau internasionalnya masih Asia, seperti Korea dan Jepang," kata Diana.

Sesuai dengan slogan "One Stop Service", MNC Travel memenuhi kebutuhan Anda mulai dari tiket pesawat, hotel, transportasi darat, paspor, visa, dan semua kebutuhan lainnya. Ini diharapkan untuk memberikan perjalanan Anda nyaman dan menyenangkan.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Nasional
21 jam lalu

KPK Panggil Pramugari Garuda untuk Dalami Kasus Korupsi Dana CSR BI-OJK

Nasional
13 hari lalu

Presiden Prabowo Tiba di Korea Selatan, Siap Hadiri KTT APEC 2025

Nasional
28 hari lalu

Rosan Ungkap Perombakan Manajemen Garuda Indonesia terkait Penyehatan Bisnis 

Nasional
28 hari lalu

Garuda Indonesia Rekrut 2 WNA Masuk Jajaran Direksi, Siapa?

Bisnis
28 hari lalu

Profil Glenny Kairupan Dirut Baru Garuda Indonesia, Ternyata Pernah Jadi Komandan di Timor Timur!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal