Viral, Polisi Peru Jadi Teddy Bear untuk Tangkap Bandar Narkoba, Netizen: di Indonesia Boneka Mampang!

Wiwie Heryani
Viral polisi menyamar jadi boneka Teddy Bear (Foto: abc7chicago)

JAKARTA, iNews.id - Ada saja aksi yang dilakukan anggota kepolisian untuk mengungkap dan menangani kasus. Termasuk, kasus narkoba. 

Meski pemberantasannya telah dilakukan secara masif, di beberapa negara, kasus narkoba masih terus menjadi ‘momok’. Tidak jarang, hal ini membuat pihak kepolisian terus mengubah dan menyusun strategi untuk bisa menangkap para pelaku yang terlibat dalam kasus narkoba. 

Salah satunya adalah menangkap sang bandar. Bahkan, saking sulitnya menangkap mereka, pihak kepolisian sampai menggunakan strategi penyamaran. Namun, beberapa penyamaran polisi ketika menangkap pelaku kejahatan maupun narkoba kerap mencuri perhatian dan bikin kita ‘geleng-geleng’ kepala. 

Salah satunya, penyamaran yang dilakukan oleh seorang polisi dari Peru, Amerika Selatan. Penyamarannya terbilang unik dan tidak biasa. Tepat menjelang Hari Valentine, polisi tersebut menyamar menjadi karakter boneka Teddy Bear

Dengan kostum Teddy Bear nan menggemaskan itu, Polisi tersebut lantas berpura-pura mengirim bunga dan cokelat kepada seorang wanita yang diduga menjual narkoba di kawasan Lima.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Megapolitan
9 menit lalu

Viral Barang Bukti Mobil Diduga Digunakan Keluarga Propam, Ini Kata Polda Metro

Nasional
49 menit lalu

Hasil Survei: 83,9% Masyarakat Dukung Putusan MK soal Larangan Polisi Duduki Jabatan Sipil

Megapolitan
1 jam lalu

Polisi Tak Tilang Pengemudi Audi yang Terobos Tol JORR, Ini Alasannya

Seleb
1 jam lalu

Profil Tinandrose, Perempuan Bercadar yang Dilamar Fiki Naki

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal