Kangen Jajanan Jadul, Enaknya Bikin Es Selendang Mayang Khas Betawi

Vien Dimyati
Segarnya es selendang mayang. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id - Bagi Anda pencinta jajanan jadul atau zaman dulu, tentu sudah familiar dengan es selendang mayang. Es khas Betawi ini pada masanya sangat digemari oleh siapa saja.

Rasanya manis dan gurih karena menggunakan saus gula merah dan santan. Minuman fenomenal ini cocok disajikan untuk hidangan saat berkumpul keluarga atau teman. Apalagi jika Anda sedang kangen dengan jajanan jadul, es selendang mayang bisa dibuat di rumah.

Lantas, seperti apa resep dan cara pembuatan es selendang mayang khas Betawi ini? Yuk, intip resep lengkapnya melalui Instagram @mrs.viriya, Rabu (26/9/2018).

Bahan:

1 bungkus tepung hunkue (150 gr)
2 sdm tapioka/tepung beras
1 sdt garam
2 sdm gula pasir
1.000 ml air
Sedikit pewarna hijau dan merah

Cara Membuat:

  1. Siapkan cetakan/loyang, oles tipis dengan minyak.
  2. Campur semua bahan kecuali pewarna, aduk sampai halus.
  3. Bagi dua adonan sama banyak.
  4. Satu bagian biarkan berwarna putih, yang satu bagian bagi lagi jadi dua sama banyak, tambahkan masing-masing dengan pewarna hijau dan merah.
  5. Masak yang warna hijau sampai bening dan matang, tuang ke loyang.
  6. Masak yang warna putih, tuang ke atas warna hijau.
  7. Masak yang warna merah, tuang ke atas yang warna putih, dinginkan sampai set dan mengeras.
  8. Potong-potong dan sajikan dengan saus gula merah, kuah santan dan es batu.
Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Bisnis
10 hari lalu

Tiga Produk Unggulan Ajinomoto Raih Penghargaan TOP Halal Award 2025

Kuliner
2 bulan lalu

Kuliner Indonesia Masuk Forbes Asia 100 to Watch 2025

Kuliner
4 bulan lalu

Resep Tongseng Sapi Enak dan Nendang, Bikin Nasi Cepat Habis!

Health
4 bulan lalu

Benarkah Makan Gado-Gado Berbahaya bagi Kesehatan? Dokter Ungkap Faktanya!

Kuliner
8 bulan lalu

4 Resep Makanan Takjil Praktis Tanpa Banyak Minyak, Nomor 2 Enak Dimakan dengan Lontong

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal