JAKARTA, iNews.id - India tidak hanya populer dengan kulinernya yang kaya rempah dan kari. Di dalam kekayaan kuliner, India memiliki resep minuman spesial yang segar dan manis. Serupa, tapi tak sama dengan jus mangga di Indonesia.
Adalah Mango Lassi, minuman yang populer di India dan Pakistan. Dulu, minuman ini terkenal di desa-desa kawasan Punjab.
Minuman ini terbuat dari mangga, yogurt, dan diberi tambahan garam, merica, dan rempah-rempah lain. Anda bisa mencobanya juga di rumah, lho!
Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara pembuatannya seperti dirangkum dari The Wanderlust Kitchen, Selasa (21/4/2020).
Bahan:
1 mangga segar potong dadu
1 cangkir yogurt tawar tanpa lemak
1/2 gelas susu
2 sendok makan gula putih
Bubuk kayu manis
Cara Membuat:
1. Masukkan semua bahan-bahan ke blender.
2. Haluskan bahan-bahan tadi dengan blender sampai halus merata.
3. Siapkan gelas tinggi dan es batu secukupnya.
4. Jika bahan-bahan tadi sudah tercampur rata, masukkan ke dalam gelas, dan Mango Lassi siap dinikmati.
Berita Lain Bisa Dibaca di Okezone.com: Resep Spesial Hari Kartini, Lezatnya Ayam Besengek Khas Jepara