Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Waketum Kadin AYP Dukung PKKMB MNC University, Dorong Kolaborasi Dunia Kampus dan Industri
Advertisement . Scroll to see content

Anindya Bakrie Terpilih jadi Ketua Umum Kadin di Munaslub 2024

Sabtu, 14 September 2024 - 22:00:00 WIB
Anindya Bakrie Terpilih jadi Ketua Umum Kadin di Munaslub 2024
Anindya Bakrie terpilih jadi Ketum Kadin di Munaslub Kadin 2024 (screenshot IG Anindya)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Anindya Bakrie pada hari ini, Sabtu (14/9/2024) terpilih jadi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia. Pengumuman itu disampaikan dalam Munaslub Kadin 2024.

Dalam stories di Instagram resmi Anindya, terlihat ia menerima tongkat bendera dalam pengumumannya sebagai Ketum Kadin 2024.

"Saya ucapkan terima kasih. Saya berharap Jadi Ketua Umum untuk semuanya," ucap dia dikutip Sabtu (14/9/2024).

Tak lupa ia juga berterima kasih kepada Ketua MPR, Bambang Soesatyo dan keluarganya yang telah hadir dalam Munaslub 2024.

“Terima kasih tentunya kepada Pak Ketua MPR, ayahanda dan semua yang ada di sini, meluangkan waktu hari Sabtu. Dari lubuk hati mendalam terima kasih," tutur dia.

Sebagai informasi, Pengurus Kadin Daerah dan Anggota Luar Biasa (ALB) Kadin mendesak segera digelar Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub). Desakan itu muncul menyikapi dinamika yang terjadi di tubuh Kadin, untuk mewujudkan wadah organisasi pengusaha yang netral sebagai mitra strategis pemerintah.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut