Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR Rp147,2 Triliun ke 3,2 Juta UMKM
Advertisement . Scroll to see content

Begini Jurus BRI Bawa UMKM Lokal Go Internasional

Jumat, 24 Januari 2025 - 13:26:00 WIB
Begini Jurus BRI Bawa UMKM Lokal Go Internasional
konferensi pers BRI UMKM EXPORT 2025 pada Jumat (24/1/2025). BRI mendukung UMKM lokal untuk masuk pasar global (foto: iNews.id/Suparjo)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) punya strategi jitu membawa produk usaha, mikro, kecil, dan menengah (UMKM) mampu mencaplok pasar global. Hal itu dilakukan dengan menggelar BRI UMKM EXPO(RT) 2025. 

Menurut Direktur Utama BRI Sunarso tujuan utama BRI UMKM EXPO(RT) 2025 untuk mendukung peningkatan kapasitas UMKM, mendorong mereka naik kelas, dan membuka peluang ekspor produk berkualitas ke pasar internasional.

“Dengan membuka akses UMKM ke pasar global, kita dapat menciptakan lebih banyak lapangan kerja produktif, meningkatkan daya saing Indonesia, serta memperkuat perekonomian nasional,” kata Sunarso saat konferensi pers di Menara BRILiaN, Jakarta, Jumat (24/1/2025). 

Gelaran yang sebelumnya dikenal sebagai UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR ini menjadi komitmen BRI mendukung pertumbuhan UMKM agar mampu memperluas akses pasar. 

BRI UMKM EXPO(RT) akan berlangsung pada 30 Januari sampai 2 Februari 2025 di ICE BSD City Nusantara Hall. Acara ini mengusung tema ‘Broadening MSME's Global Outreach’.  

Sunarso mencatat, tema tersebut mencerminkan langkah strategis BRI untuk meningkatkan daya saing UMKM sekaligus membuka peluang bisnis baru di pasar global.

Komitmen BRI untuk meningkatkan kapabilitas pelaku UMKM juga tercermin dalam berbagai program pemberdayaan, seperti Rumah BUMN, BRIncubator, dan Pengusaha Muda Brilian. Semua program akan berpuncak dalam gelaran BRI UMKM EXPO(RT) 2025.

Sementara itu, hadir dalam konferensi pers BRI UMKM EXPO(RT) 2025 di antaranya Direktur Commercial, Small, and Medium Business BRI Amam Sukriyanto, Direktur Bisnis Mikro BRI Supari.

Lalu, Direktur Retail Funding and Distribution BRI Andrijanto, Diana Nazir sebagai Interior Designer dan Curator, serta Dimas Wibisono selaku Operational Director Djalin Design yang merupakan perwakilan UMKM.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut