Bill Gates Bercerai, 3 Anaknya 'Cuma' Kebagian Harta Rp435 Miliar
SAN FRANSISCO, iNews.id - Founder Microsoft, Bill Gates dan istrinya, Melinda sepakat bercerai usai menjalani pernikahan selama 27 tahun. Salah satu isu yang mengemuka yakni soal pembagian harta.
Dikutip dari Newsweek, Selasa (4/5/2021), orang terkaya nomor empat di dunia itu memiliki tiga anak yang bakal kebagian harta. Namun, jumlahnya kurang dari 1 persen dari kekayaannya yang mencapai 130 miliar dolar AS atau hampir Rp1.900 triliun.
Dalam percakapan 'Ask Me Anything' di forum internet Reddit pada 2017, Gates mengatakan, anak-anaknya hanya mewariskan masing-masing 10 juta dolar AS, setara Rp145 miliar.
Pria berkacamata itu diketahui memiliki tiga orang anak, yaitu Rory John Gates, Jennifer Katharine Gates, dan Phoebe Adele Gates. Artinya, ketiga anaknya mendapatkan Rp435 miliar, sangat sedikit bila dibandingkan harta Gates.
"Saya telah berpikir matang bahwa meninggalkan anak-anak uang yang sangat banyak bukan hal yang baik," katanya.
Dia mengaku telah mendiskusikan hal ini dengan sahabatnya, Warren Buffett yang juga berpikir hal yang sama.
Lalu, kemana sebagian besar kekayaan Gates? Amal. Pada Agustuis 2010, 40 orang terkaya di Amerika telah berkomitmen menyumbangkan sebagian besar kekayaan mereka untuk kegiatan amal. Bill dan Melinda Gates berada di antara 40 orang tersebut termasuk Warren Buffett dan Michael Bloomberg.
Pada Senin (3/5/2021), Bill dan Melinda mengumumkan perceraian. Dalam pernyataan bersama, mereka berdua merasa tidak lagi bisa tumbuh sebagai pasangan. Namun, kegiatan filantropi mereka tetap berlanjut.
Editor: Rahmat Fiansyah