Budi Karya Positif Virus Korona, Luhut Pandjaitan Jadi Ad Interim Menhub
Sabtu, 14 Maret 2020 - 21:08:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dipastikan positif virus korona. Saat ini, dia tengah dirawat di RSPAD Gatot Soebroto.
"Atas izin keluarga kami sampaikan Pak Menhub," kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Istana Negara, Jakarta, Sabtu (14/3/2020).
Pratikno menambahkan, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Pandjaitan untuk sementara akan mengemban tugas Menhub.
"Tugas Kemenhub berat saat ini, dan Bapak Presiden mengangkat Menko Maritim dan Investasi sebagai Menteri Perhubungan Ad Interim," kata Pratikno.
Editor: Rahmat Fiansyah