Emas Berjangka Merosot, Tertekan Penguatan Pasar Saham
CHICAGO, iNews.id - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange jatuh pada Selasa (2/6/2020) waktu setempat karena meningkatnya ekuitas di seluruh dunia menekan logam mulia.
Mengutip Xinhua, Rabu (3/6/2020), kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Agustus turun 16,3 dolar AS, atau 0,93 persen, menjadi 1.734 dolar AS per ounce.
Emas berada di bawah tekanan karena semua indeks ekuitas utama di seluruh dunia naik pada Selasa, meskipun indeks dolar AS lebih rendah.
Analis percaya emas berada di bawah tekanan tambahan karena investor mengambil untung dari logam mulia. Namun demikian, mereka percaya ketegangan geopolitik dan wabah Covid-19 tetap menjadi faktor yang mencegah emas jatuh lebih jauh.
Investor juga tetap berhati-hati atas prospek stimulus lebih lanjut.
Perak untuk pengiriman Juli turun 56,7 sen, atau 3,01 persen, menjadi 18,26 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Juli turun 32,4 dolar AS, atau 3,6 persen, menjadi 868,7 dolar AS per ounce.
Editor: Ranto Rajagukguk