Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Erick Thohir Pastikan Aset Negara di KEK Mandalika Dukung UMKM
Advertisement . Scroll to see content

Erick Thohir Jajaki Pendirian Indonesia Incorporated di 4 Negara Ini

Selasa, 11 Juli 2023 - 20:48:00 WIB
Erick Thohir Jajaki Pendirian Indonesia Incorporated di 4 Negara Ini
Menteri BUMN, Erick Thohir. (Foto: Suparjo Ramalan/MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, membeberkan sedang menjajaki pendirian Indonesia Incorporated di 4 negara, setelah Hong Kong.

Erick Thohir mengungkapkan, sedang menjajaki kemungkinan mendirikan Indonesia Incorporated di Dubai, London, New York, dan Singapura. Tujuannya untuk membantu BUMN berekspansi ke seluruh dunia.

"Kami sekarang menjajaki lebih banyak kemitraan antara Indonesia dan pemain-pemain global, di antara BUMN dan mitra-mitra strategis di sektor swasta," kata Erick dilansir dari South China Morning Post, dikutip Selasa (11/7/2023).

South China Morning Post memaparkan bahwa keuntungan BUMN Indonesia naik sebesar 143 persen di 2022, yang mencapai 20 miliar dolar AS atau setara Rp303,7 triliun rupiah. 

Hal ini adalah lompatan besar keuntungan BUMN dari total 860 juta dolar AS yang dihasilkan di tahun pertama Erick Thohir menjabat sebagai Menteri BUMN.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut